Resmi! Oleksandr Zinchenko Merumput Bersama Arsenal

Resmi! Oleksandr Zinchenko Merumput Bersama Arsenal

LONDON, PALPOS.ID – Klub Liga Inggris, Arsenal mendaratkan Oleksandr Zinchenko dari Manchester City dalam rekrutan anyar di bursa transfer musim panas 2022.

 

Oleksandr Zinchenko yang merupakan bek berkebangsaan Ukraina resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Arsenal, Jumat (22/7), setelah enam tahun membela Manchester City.

BACA JUGA:Tak Bisa Penuhi Keinginan Azpilicueta Ingin Gabung dengan Klub La Liga

Pemain berusia 25 tahun itu menandatangani kontrak berdurasi empat tahun atau hingga 2026 bersama The Gunners. Sejauh ini, Zinchenko yang karib disapa Alex telah membuat 52 caps bersama Timnas Ukraina.

Arsenal merogoh kocek hingga 30 juta poundsterling (Rp540 miliar) ditambah 2 juta poundsterling sebagai bonus, untuk merekrut Zinchenko dari City.

Pemain yang fasih beroperasi sebagai bek kiri itu merupakan produk akademi Shakhtar Donetsk, sebelum pindah ke FC Ufa di Rusia pada tahun 2015.

Setelah 31 penampilan bersama FC Ufa, ia menandatangani kontrak dengan Manchester City pada Juni 2016. Alex menghabiskan musim 2016-17 dengan status pinjaman di klub Belanda PSV Eindhoven, sebelum kembali ke City pada musim berikutnya.

BACA JUGA:Libas Selandia Baru, Australia ke Final FIBA Asia Cup 2022

Manajer Arsenal, Mikel Arteta yang sudah mengenal Alex sejak jadi asisten Guardiola di City, bisa sangat terbantu dengan kehadiran bek sayap ini.

Selain jadi bek kiri, ia juga dimainkan di posisi sayap dan gelandang. Zinchenko datang dengan trofi serta pengalaman memenangkan Liga Premier dan Piala Liga empat kali.

Dia juga telah memenangkan Piala FA dan bermain di final Liga Champions UEFA 2021. “Kami sangat senang Alex telah bergabung dengan kami,” kata Arteta, dalam sesi perkenalan Zinchenko, Jumat.

“Dia adalah pemain yang secara pribadi saya kenal dengan sangat baik dan terus mengikutinya setelah waktu saya di Manchester City. Alex adalah pemain berkualitas tinggi yang akan memberi kami pilihan dan keserbagunaan.”

BACA JUGA:Putri KW Rambah Karir Jadi Polwan

“Ini bukan hanya tentang posisi yang bisa dia mainkan tetapi juga, fleksibilitas yang akan dia berikan kepada kami dalam serangan dan pertahanan.”

“Alex adalah pemain dengan kualitas dan karakter hebat, dan saya senang bahwa semua orang telah melakukan upaya besar ini untuk membawa Alex ke klub.”

Oleksandr Zinchenko menjadi rekrutan kelima Arsenal pada jendela transfer musim panas 2022 ini.

Sebelumnya The Gunners sudah merekrut Gabriel Jesus, Marquinhos, Matt Turner dan Fabio Vieira.

“Alex telah bergabung dengan skuad di kamp pelatihan pra-musim kami di Orlando. Nomor skuadnya akan diumumkan pada waktunya,” pengumuman resmi Arsenal.

 “Semua orang di Arsenal menyambut Alex dan keluarganya ke klub,” tutup pernyataan itu. (fat/pojoksatu)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: