Cegah Cacar Monyet Dengan Prilaku Hidup Sehat

Cegah Cacar Monyet Dengan Prilaku Hidup Sehat

Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe. Foto : Yati/Palpos.Id--

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID - Dinas Kesehatan (Dinkes) Lubuklinggau bakal terus mengkampanyekan prilaku hidup sehat.

Karena hidup sehat penting dilakukan untuk mengantisipasi berbagai penyakit, termasuk salah satunya antisipasi masuknya cacar monyet ke Lubuklinggau.

Terlebih Lubuklinggau merupakan gerbang barat masuknya Sumatera Selatan (Sumsel).

"Bagaimana prilaku hidup sehat itu, selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan, memakan makanan yang sehat dan seimbang, tidak menggunakan perlengkapan makan seperti gelas, sendok, secara bergantian, dan lainnya," demikian diungkapkan Kadinkes Lubuklinggau, Erwin Armeidi, kepada Palpos.id, Selasa, 23 Agustus 2022.

BACA JUGA:Waspada! Cacar Monyet Bisa jadi Pandemi

Sementara gerakan vaksinasi cacar monyet, ditegaskan Erwin, untuk Kota Lubuklinggau belum ada vaksin itu.

Hal itu disebabkan kasus cacar monyet sendiri hingga saat ini tidak ditemukan di Kota Lubuklinggau.

Begitupun dengan pengawasan terhadap pengunjung yang masuk ke Kota Lubuklinggau.

"Kita tidak melakukan pengawasan khusus, tetapi bila ada yang sakit dan menunjukan gejala- gejala tertentu kita obati," jelasnya.

Terpisah, Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kota Lubuklinggau, Eka Ardi Aguscik, menjelaskan bahwa hingga saat ini kasus cacar monyet belum ditemukan di Kota Lubuklinggau.

BACA JUGA:Polres Lubuklinggau Ringkus Bandar Judi Online

Kendati demikian untuk mengantisipasi kasus cacar monyet di Lubuklinggau, Dinas Pertanian dan Peternakan Lubuklinggau selalu memeriksa hewan peliharaan.

"Selama ini tiga bulan sekali kita melakukan pemeriksaan hewan ternak dan memberikan vaksin rabies, tapi untuk cacar monyet sementara ini belum ada," jelasnya.

Untuk pencegahan masuknya hewan ternak yang terinfeksi cacar monyet, ditegaskan Eka, bukan kewenangan pihaknya. Karena masuk dan keluarnya hewan ternak ke/dari Lubuklinggau, menjadi kewenagan pihak karantina.

BACA JUGA:Diduga Kepala Ditusuk Pakai Kunci Motor, Pelajar SMP di Lubuklinggau Tewas

"Kita khusus hewan peliharaan seperti anjing, kucing, kera yang sudah menetap dan dipelihara," pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: