SMAN 3 Wakili Pagaralam Lomba Cerdas Cermat ke Tingkat Provinsi

SMAN 3 Wakili Pagaralam Lomba Cerdas Cermat ke Tingkat Provinsi

Peserta asal SMAN 3 Pagaralam menerima penghargaan sebagai juarfa lomba cerdas cermat antar pelajar SMA se-Kota Pagaralam, Rabu 19 Oktober 2022. -Palpos.id-Humas SMAN 3 Pagaralam

PAGARALAM, PALPOS.ID – Meski sempat tertinggal poin yang sangat jauh dengan selisih mencapai 300 poin.

Namun, mental juara dan kesabaran yang ditujukan tim SMA Negeri atau SMAN 3 Kota Pagaralam patut diacungi jempol.

Pada ajang Lomba Cerdas Cermat Antar Pelajar SMA mengangkat tema ‘Kita tingkatkan sadar hukum di Kota Pagaralam,’ digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Pagaralam melalui Bagian Hukum Setdako Pagaralam, tim dari SMA Negeri 3 Kota Pagaralam berhasil keluar sebagai Juara I, setelah mengumpulkan 300 poin.

Sedangkan Juara II diraih tim dari SMA Negeri 4 Kota Pagaralam, dengan meraih 250 poin minus 50 poin, dan pada posisi Juara III dipegang tim dari SMA Negeri 1 Kota Pagaralam, yang meraih 150 poin minus 50 poin.

BACA JUGA:Lomba Cerdas Cermat Asuransi Tingkat SMA/SMK Diikuti 7 Sekolah Terbaik di Palembang

Kepala SMA Negeri 3 Kota Pagaralam, Audi Syawal SPd MPd menuturkan pihaknya tentu memberikan apresiasi atas capaian keberhasilan peserta didik yang telah mampu dan berhasil meraih Juara I, serta menjadi wakil Kota Pagaralam di tingkat Provinsi Sumsel.

“Keberhasilan peserta didik tersebut. Tentunya, berkat usaha anak-anak yang telah gigih mempersiapkan diri, untuk belajar sebelum Lomba dilaksanakan, serta tak lupa juga dari bimbingan guru selaku pembimbing siswa,” tutur Audi, Rabu 19 Oktober 2022.

Sementara Plt Kepala Bagian (Kabag) Hukum Setdako Pagaralam, Rangga Eka Juliansyah SH MH mengakui, Lomba Cerdas Cermat Antar Pelajar SMA tentang sadar hukum merupakan salahsatu dari tahapan seleksi di 17 Kabupaten/Kota.

Nantinya, setiap Kabupaten/Kota itu mengirimkan 1 tim terdiri dari 5 peserta, untuk bertanding di tingkat Provinsi Sumsel yang direncanakan pada akhir Oktober 2022 mendatang,” ungkap Rangga.

BACA JUGA:SMAN 1 Empat Lawang Rekrut 252 Peserta Didik Baru

Untuk seleksi di Kota Pagaralam sendiri, diakui Rangga diikuti sebanyak 6 tim dari 6 Sekolah lanjutan tingkat atas. Yakni SMA Negeri 1, SMA Negeri 2, SMA Negeri 3, SMA Negeri 4, SMA Negeri 5 dan MAN 1 Pagaralam.

“Alhamdulillah, dalam tahapan seleksi ini kita telah mendapatkan pemenang, yakni Juara I berasal dari SMA Negeri 3 Kota Pagaralam, Juara II dari SMA Negeri 4 Kota Pagaralam dan Juara III dari SMA Negeri 1 Kota Pagaralam, berjalan sukses dan lancar,” pungkasnya. (*/rilis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: humas sman 3 pagaralam