Ingin Coba Menu Mie Baru, Ayo Mampir ke Kedai Mie Bakar Bakar

Ingin Coba Menu Mie Baru, Ayo Mampir ke Kedai Mie Bakar Bakar

Disinilah lokasi Kedai Mie Bakar Bakar yang sekarang lagi ramai dikunjungi warga di Kota Baturaja.Foto:Eco/Palpos.Id--

BATURAJA,PALPOS.Id - Kedai makanan serba mie di Kota BATURAJA sekarang sudah menjamur di beberapa tempat di sudut kota yang berjuluk Bumi Sebimbing Sekundang, namun ada satu lagi Kedai mie yang menawarkan menu mie yang tidak biasa yaitu dengan cara dibakar.

Kedai dengan brand Mie Bakar Bakar Dempo di Jln Hos Cokro Aminoto, BATURAJA Lama, Kec. BATURAJA Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu atau OKU itu ramai didatangi pecinta kuliner yang ingin merasakan cita rasa yang berbeda dari menu mie kebanyakan yang ada.

BACA JUGA:Senpi Anggota Polres OKU Diperiksa, Ada Apa?
Menu mie yang yang dijual Mie Bakar Dempo diolah dengan cara yang unik. Mie yang disajikan ini setelah direbus Mie akan dibakar di atas kompor hingga menghasilkan api yang besar dengan bumbu dan rasa yang diinginkan, sehingga mampu menarik perhatian para pembeli.

Ada berbagai macam varian rasa yang disajikan di kedai Mie Bakar Dempo, mulai dari rasa Mie Bakar original, manis, pedas manis, sambal daun jeruk, sambal terasi, bumbu rendang dan rasa kari dengan toping yang berbeda, seperti toping keju mozzarella, chicken, dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 13.000 perporsi.

Bagi masyarat yang ingin merasakan menu lainnya selain Mie Bakar Dempo di kedai ini juga menyediakan menu lainnya yang tidak kalah dari kedai kebanyakan seperti nasi Gila, Nasi goreng gila, nasi goreng kebuli, ayam goreng sambal matah, dan masih banyak lagi.

Tak hanya Mie Bakar Dempo dan makanan lainnya di kedai ini juga tersedia minuman segar  dengan harga yang terjangkau.

Pemilik kedai Mie Bakar Dempo Romi Yusuf mengatakan Mie bakar yang disajikan memiliki cita rasa tersendiri, “Pecinta makanan Mie bisa langsung melihat proses pembuatan Mie bakar mulai dari perebusan hingga dibakar, karena penyajian mie bakar terletak di depan kedai dan terbuka bisa dilihat langsung,” ucapnya, Kamis 5 Januari 2023.

BACA JUGA:Jalan Tol Palembang-Prabumulih Hampir Rampung, Jarak Tempuh Lebih Cepat Bisa Cuma 1 Jam
Bagi yang mau datang ke outlet Mie Bakar Dempo ini harus bersabar dan siap ngantre, karena tempatnya ramai, terutama saat jam makan siang atau sore hari.

Kedai Mie Bakar Dempo kota Baturaja, buka dari pukul 10:00 sampai 22:00 WIB, saat ini kedai ini belum bisa menyediakan layanan siap antar, untuk masyarakat yang ingin merasakan Mie Bakar Dempo langsung datang dan merasakan sensasi rasa yang berbeda dari biasanya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: