Kota Palembang Raih Adipura ke-13 Kategori Kota Metropolitan

Kota Palembang Raih Adipura ke-13 Kategori Kota Metropolitan

Walikota Palembang, H Harnojoyo menerima Piala Adipura dari Menteri LHKiala Adipura dari Menteri Lingkungan Hidup --dinas kominfo palembang

PALEMBANG, PALPOS.ID – Kota PALEMBANG kembali berhasil meraih Piala Adipura yang ke-13 kalinya.

Palembang kembali raih Piala Anugerah Adipura  kategori kota Metropolitan. 

Piala Anugerah Adipura  kategori kota Metropolitan diserahkan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan kepada Walikota Palembang, H. Harnojoyo di Gedung Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Jakarta, Selasa 28 Februari 2023.

Walikota Palembang, H. Harnojoyo mengaku, bangga atas keberhasilan ini.

BACA JUGA:Pusri Retail Academy, Let's Learn dan Achieve More

Dia juga mengucapkan terima kasihnya kepada seluruh masyarakat kota Palembang atas komitmen yang telah ditunjukan dalam menjaga lingkungan.

"Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat kota Palembang yang terus komitmen untuk menjaga lingkungan, terbukti untuk ke-13 kalinya kita tetap mempertahankan piala Adipura kategori kota Metropolitan ini," kata Harnojoyo.

Harnojoyo juga menyakini, Kota Palembang akan mampu dalam mempertahankan bahkan terus meraih prestasi tersebut. "Kita akan terus raih kembali dan terus mempertahankan semua ini," tegasnya.

Disampaikan Harnojoyo, prestasi yang diraih tersebut bukanlah sebuah prestasi ataupun sebuah penghargaan kepada dirinya. 

BACA JUGA: Dinas PU Perkim Bedah 271 Unit RTLH di Lubuk Batang

Namun, apa yang diraih tersebut merupakan sebuah hasil dari komitmen masyarakat melalui suatu kolaborasi yang sangat baik bersama Pemerintah.

"Jadi penghargaan ini sebetulnya ditunjukan untuk masyarakat kota Palembang. Dan kami sangat mengapresiasi atas kolaborasi dari masyarakat dan Pemerintah yang terus menjaga kota Palembang tercinta ini," tukasnya. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: