Kerusakan Jalan Menuju Desa Ini Viral di Medsos, Warga Minta Solusi ke DPRD dan Pemkab Banyuasin...
Usulan Pemekaran Kabupaten Banyuasin Tengah Semakin Mantap di Provinsi Sumatera Selatan.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id
BANYUASIN, PALPOS.ID - Tak Kunjung bagus jalan penghubung Desa Tebing Abang Kecamatan Rantau Bayur Kabupaten Banyuasin.
Bahkan kerusakan jalan menuju desa ini viral di medsos atau media sosial. Dimana, warga harapkan perhatian dan solusi dari DPRD dan Pemkab Banyuasin.
Hal itu seperti disampaikan langsung Efriadi, salah satu masyarakat Desa Tebing Abang, Minggu 30 April 2023.
Menurut Efriadi, sepanjang kurang lebih 3 kilometer kondisi jalan Desanya itu banyak terdapat lubang dan sering tergenang air.
BACA JUGA:8 Kabupaten/Kota Baru di Provinsi Sumsel, Banyuasin dan Muara Enim Pecah Lagi, Ini Lengkapnya...
Oleh karena itu masyarakat berharap kepada 8 anggota DPRD dari Dapil Rantau Bayur ini, kiranya ada perhatian.
Mengingat sampai saat ini yang memberikan perhatiannya hanya satu anggota DPRD saja, itupun hanya sebesar Rp100 juta.
‘’Dan rasanya juga belum bisa secara maksimal untuk membangun kerusakan jalan yang ada,” terang Efriadi.
"Sementara 7 anggota DPRD lainnya kemana?. Apakah tidak ada perhatian terkait kerusakan jalan dari dapilnya ini. Padahal jalan itu bagi masyarakat adalah urat nadi perekonomian,” ungkap Efriadi.
BACA JUGA:Ini Usulan 2 Daerah Otonomi Baru Pemekaran Kabupaten Banyuasin, Pelabuhan Tanjung Api-api Lepas...
Dan jalan ini satu-satunya akses penghubung untuk ke ibukota Kecamatan Rantau Bayur maupun ibukota Banyuasin.
‘’Untuk itu tolong ada solusi baik kepada Pemerintah Kabupaten maupun anggota DPRD yang ada," harapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: