SDN 1 OKU Berkomitmen Pada Pendidikan Kesehatan Anak-Anak

SDN 1 OKU Berkomitmen Pada Pendidikan Kesehatan Anak-Anak

Para peserta pelatihan Dokcik berfoto bersama usai acara. Eko/Palpos.id--

BATURAJA, PALPOS.ID - SDN 1 OKU beberapa hari lalu menggelar pelatihan yang diberi nama “Dokter Kecil” (Dokcil). Acara ini diikuti oleh siswa terpilih dari berbagai kelas yang dipilih oleh para wali kelas.

Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam tentang kesehatan kepada para peserta didik. 

Yulizah Nurmini yang saat itu menjabat sebagai Pelaksana Tugas Kepala SDN 1 OKU menekankan bahwa pentingnya program Dokcil ini.

Menurutnya, Dokcil membawa manfaat besar. Ini adalah langkah awal untuk mengajarkan dasar-dasar kesehatan kepada anak-anak, sehingga mereka mampu memberikan pertolongan kepada teman-teman mereka yang sedang sakit.

“Pelatihan Dokcil adalah bagian dari inisiatif kami untuk menanamkan budaya hidup bersih dan sehat kepada para siswa di sekolah ini. Program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) ini dikelola oleh peserta Dokcil, yang juga berhubungan dengan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Kami berharap, melalui kegiatan ini, anak-anak akan memahami UKS serta peran Dokter Kecil, dan siap membantu teman-teman mereka yang membutuhkan,” ungkapnya saat dibincangi Senin (18/9).

Di sisi lain, Ketua UKS SDN 1 OKU, Rosilawati yang juga berperan sebagai pembina UKS, bersama dengan anggota UKS, Maya Oktarina dan Sari Wahyuni, menjelaskan bahwa peserta pelatihan Dokter Kecil terdiri dari siswa-siswa kelas IV dan V, dengan total 40 peserta.

“Program pelatihan Dokter Kecil di SDN 1 OKU akan berlangsung secara berkelanjutan. Setiap tahun, siswa-siswa kelas lain akan bergabung. Materi yang disampaikan dalam pelatihan kali ini mencakup pentingnya menjaga kebersihan gigi dan cara mencuci tangan yang benar," kata dia.

Pengetahuan ini akan mereka terapkan, terutama saat mereka berbicara tentang kesehatan dalam upacara hari Senin, di mana mereka akan berbagi informasi mulai dari teknik mencuci tangan yang benar hingga menjaga kebersihan gigi, serta aspek-aspek kesehatan lainnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: