Imigrasi Palembang Gunakan Sistem BCM Layani Kepulangan Haji Sumsel

 Imigrasi Palembang Gunakan Sistem BCM Layani Kepulangan Haji Sumsel

--

INFORIAL, PALPOS.ID- Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Palembang telah mengimplementasikan sistem Border Control Management (BCM) untuk melayani kedatangan dan kepulangan 450 haji asal Sumatera Selatan dari Kelompok Terbang pertama (Kloter 1) Debarkasi Haji Palembang.

Langkah ini menjadi bagian dari upaya Kantor Imigrasi untuk memastikan pelayanan yang lancar dan efisien bagi para jamaah haji.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang, Khairil Mirza, menyatakan bahwa sistem BCM telah berhasil digunakan kembali pada saat kedatangan jamaah haji Kloter 1 pada Ahad, 23 Juni 2024.

BACA JUGA:Pastikan Kualitas Layanan Bantuan Hukum di Lapas, Kemenkumham Sumsel Lakukan Monev

BACA JUGA: Kemenkumham Sumsel siapkan pelayanan keimigrasian kepulangan jemaah haji

Sebelumnya, terjadi gangguan pada sistem di Pusat Data Nasional (PDN) pada Kamis, 20 Juni 2024, yang mengakibatkan Kantor Imigrasi Palembang harus mempersiapkan sistem manual sebagai langkah antisipasi jika gangguan tersebut berlanjut.

Dalam menghadapi masalah pelayanan keimigrasian akibat gangguan sistem pada PDN.

"Kami telah menyiapkan sistem manual sebagai antisipasi. Namun, saat kedatangan jamaah haji Kloter 1 pada 23 Juni 2024, sistem BCM sudah dapat digunakan," ungkap Khairil Mirza di Palembang, Senin.

BACA JUGA: Pastikan Layanan Paspor Berjalan Baik, Divisi Keimigrasian Kemenkumham Sumsel Tinjau Kanim Muara Enim

BACA JUGA:Kanwil Kemenkumham Sumsel Lakukan Monev di UKK Musi Banyuasin

Dengan berfungsinya sistem BCM, petugas Imigrasi Palembang yang tergabung dalam Satgas Pelayanan Pemeriksaan Paspor Debarkasi Haji Palembang dapat melakukan pemeriksaan data perlintasan serta peneraan cap kedatangan pada paspor jamaah haji sesuai standar operasional prosedur (SOP).

Hal ini memungkinkan proses pemeriksaan dan pelayanan menjadi lebih cepat dan sesuai harapan bersama.

Untuk melayani kedatangan 8.467 jamaah haji asal Sumatera Selatan (Sumsel) dan Bangka Belitung (Babel) di Debarkasi Palembang yang dijadwalkan berlangsung hingga 15 Juli 2024, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang telah menyiapkan 50 petugas.

BACA JUGA: Pelayanan di dua Kantor Imigrasi Kemenkumham Sumsel Mulai Berjalan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: