Carut Marut PPDB di Sumatera Selatan: HIMPKA Desak Penjabat Gubernur Pecat Plh Kadisdik Sumsel

Carut Marut PPDB di Sumatera Selatan: HIMPKA Desak Penjabat Gubernur Pecat Plh Kadisdik Sumsel

Carut Marut PPDB di Sumatera Selatan: HIMPKA Desak Penjabat Gubernur Pecat Plh Kadisdik Sumsel.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

PENDIDIKAN, PALPOS.ID - Carut Marut PPDB di Sumatera Selatan: HIMPKA Desak Penjabat Gubernur Pecat Plh Kadisdik Sumsel.

Pada Senin, 8 Juli 2024, suasana di kantor Gubernur Sumatera Selatan menjadi tegang saat puluhan massa dari DPD Himpunan Keluarga Taman Siswa (HIMPKA) Sumsel menggelar aksi demonstrasi. 

Mereka datang dengan satu tujuan: mendesak Penjabat Gubernur Sumsel, Elen Setiadi, untuk segera memecat Plh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Sumsel, Sutoko. 

HIMPKA menilai Sutoko bertanggung jawab atas kekacauan yang terjadi dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMA tahun ajaran 2023/2024.

BACA JUGA:Ombudsman Sumsel Korektif PPDB di 22 Sekolah, Akademisi Ungkapkan 3 hal Penting

BACA JUGA:Informasi PPDB, Informasi yang Terbuka

Latar Belakang Aksi Demonstrasi

Menurut Ali Goik, salah satu orator aksi, kegaduhan dalam pelaksanaan PPDB tahun 2023/2024 ini tidak bisa dibiarkan begitu saja. 

"Kita minta pecat Sutoko karena sudah membuat gaduh PPDB tahun 2023/2024. Padahal ia sudah diganti dan sudah ada definitif Kadis, tetapi malah sekarang jadi Plh Kadisdik Sumsel," teriak Ali dengan penuh semangat di tengah massa aksi.

Massa yang berkumpul di depan pintu gerbang kantor Gubernur Sumsel ini akhirnya diterima oleh pihak Inspektorat Pemprov Sumsel untuk menindaklanjuti tuntutan mereka. 

Korlap aksi, Ki Musmulyono, mengungkapkan bahwa aksi ini bukanlah yang pertama kali mereka lakukan. 

BACA JUGA:Cegah Praktik Pungli PPDB, Tim Saber Pungli Prabumulih Turun ke Lapangan

BACA JUGA:Serius Tanggapi Isu PPDB, Pj Walikota Prabumulih Turunkan ‘Tim Siluman’

"Ini adalah aksi kedelapan yang kami lakukan tanpa pernah ditemui langsung oleh Pj Gubernur," ujar Musmulyono dengan nada kecewa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: