PSSI Resmi Akhiri Kerja Sama dengan Patrick Kluiver
PSSI Resmi Akhiri Kerja Sama dengan Patrick Kluiver -Fhoto:@Facebook_Baturaja Update-
Dari delapan pertandingan yang dipimpinnya, ia mencatat 3 kemenangan, 1 hasil imbang, dan 4 kekalahan, dengan torehan 11 gol serta 15 kali kebobolan.
Hasil tersebut dinilai belum mampu memenuhi ekspektasi publik maupun target federasi, terutama setelah Indonesia dipastikan gagal melaju ke Piala Dunia 2026.
BACA JUGA:Kalahkan Persekat Tegal 2-0, Sumsel United Naik ke Posisi Dua Klasemen
BACA JUGA:Akhir Haru Perjalanan Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026
Meski demikian, PSSI tetap memberikan apresiasi atas dedikasi dan kontribusi Kluivert selama menukangi berbagai level tim nasional.
“Kami berterima kasih atas kerja keras dan profesionalisme Patrick Kluivert serta seluruh jajaran pelatih asal Belanda selama bertugas di Indonesia,” tulis pernyataan resmi PSSI.
Arah Baru Tim Garuda
Dengan berakhirnya kerja sama ini, PSSI kini menghadapi tugas penting untuk mencari sosok pelatih baru yang mampu membawa Timnas Indonesia ke level lebih tinggi.
Federasi dikabarkan sedang melakukan pembahasan internal mengenai nama-nama kandidat yang akan mengisi posisi pelatih kepala, baik dari kalangan lokal maupun asing.
Langkah ini juga menandai berakhirnya era pelatih asal Belanda di struktur kepelatihan tim nasional Indonesia, setelah hampir satu tahun memimpin dari level senior hingga kelompok usia muda.
Publik kini menanti arah baru yang akan diambil oleh PSSI, terutama dalam mempersiapkan kualifikasi Piala Asia 2027 serta turnamen internasional lain yang akan datang.
Keputusan ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat fondasi pembinaan pemain muda dan memperbaiki sistem pelatihan agar Timnas Indonesia bisa tampil lebih konsisten dan kompetitif di kancah internasional.
Sementara itu, nama-nama pelatih lokal maupun asing mulai ramai diperbincangkan publik untuk menggantikan posisi Patrick Kluivert.
Meski belum ada pengumuman resmi, langkah PSSI ini menandakan dimulainya babak baru bagi sepak bola Indonesia
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber:


