Dukung Semangat 1 Tujuan 1 Energi dan Perkuat Senergi, PHR Zona 4 Rangkul Jurnalis Lewat Media Gathering 2026
Perkuat Sinergi, PHR Zona 4 Rangkul Insan Pers Lewat Media Gathering 2026.-Foto:dokumen palpos-
PRABUMULIH, PALPOS.CO - Dalam upaya memperkuat sinergi dan membangun komunikasi yang semakin solid antara perusahaan dan insan pers, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Zona 4 menggelar Media Gathering 2026 bersama jurnalis yang bertugas di sekitar wilayah operasi PHR Zona 4.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, 21–22 Januari 2026, bertempat di Opi Indah Hotel Palembang, dan diikuti oleh puluhan wartawan dari berbagai media cetak, online, dan elektronik.
Media Gathering 2026 tersebut dihadiri langsung oleh jajaran manajemen PHR, di antaranya Corporate Secretary PHR Eviyanti Rofraida, Pjs. Manager Corporate Communication PHR Yulia Rintawati, serta Officer Media Relations Zona 4 Indrika Eko Sriyatini.
Dalam sambutannya, Corporate Secretary PHR Eviyanti Rofraida menuturkan bahwa kegiatan media gathering ini menjadi wadah penting untuk mempererat silaturahmi sekaligus membangun komunikasi yang terbuka dan konstruktif antara PHR Zona 4 dengan insan pers di wilayah operasional perusahaan.
BACA JUGA:Sempat Kabur ke Palembang, Dua Pelaku Begal Motor di Prabumulih Akhirnya Ditangkap Tim Singo Timur
BACA JUGA:Mobil Box Bermuatan 800 Box Susu UHT Terguling di Jalan Sudirman Prabumulih, Sopir Selamat
Menurut Eviyanti, sinergi antara perusahaan energi nasional dengan media massa merupakan salah satu kunci dalam mendukung keberhasilan misi besar PHR, khususnya dalam menjaga dan memperkuat ketahanan energi nasional.
Hal tersebut sejalan dengan semangat “1 Tujuan 1 Energi”, yang diusung PHR sebagai landasan dalam menjalankan operasional bisnis hulu migas secara berkelanjutan.
“Melalui media gathering ini, kami ingin membangun ruang komunikasi yang lebih dekat, terbuka, dan saling memahami antara PHR Zona 4 dan rekan-rekan jurnalis.
Media memiliki peran strategis dalam mendukung ketahanan energi nasional, salah satunya melalui penyampaian informasi sektor hulu migas kepada publik secara berimbang dan transparan,” ujar Eviyanti.
BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan, Pemkot Prabumulih Bersama Polres Gelar Panen Jagung Hibrida di RKT
Eviyanti menegaskan bahwa di tengah dinamika isu energi global maupun nasional yang terus berkembang, peran media menjadi semakin penting.
Media tidak hanya menjadi penyampai informasi, tetapi juga berkontribusi dalam membentuk persepsi publik terhadap industri migas, termasuk aktivitas operasional PHR di berbagai wilayah kerja.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

