BATURAJA, PALPOS.ID - Keberadaan parkir liar khususnya sepeda motor yang berada di samping SMA Negeri (SMAN) 1 Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), menjadi perhatian serius pihak Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres OKU. Karena dinilai sudah mengganggu ketertiban umum.
Hal itu diungkapkan Kapolres OKU, AKBP Danu Agus Purnomo, didampingi Kasat Lantas, AKP Sutrisman, saat dihubungi wartawan, Minggu (17/7). Kasat mengatakan, pihaknya menerima laporan dari masyarakat terkait keberadaan parkir liar yang ada di samping SMA N 1 OKU, dimana parkir tersebut menyebabkan keresahaan bagi pengguna jalan. “Kita menerima laporan bahwa parkir kendaraan siswa SMA N 1 OKU yang berada di ruas jalan samping sekolahan ini mengakibatkan penyempitan jalan. Ini akibat parkir yang berlapis sehingga arus lalulintas jadi tersendat dan ini menganggu aktifitas masyarakat,” kata Kasat. Dituturkan Kasat, pihaknya telah memanggil dan menegur Faisal, salah seorang warga setempat yang mengkoordinir parkir kendaraan siswa tersebut. Juru parkir ini juga menyediakan tempat parkir di halaman rumahnya. “Kita sudah menegur dan meminta untuk tidak memarkir kendaraan di sepanjang ruas jalan karena menyebabkan kemacetan dan mengganggu warga yang melintas,” tegasnya. Disinggung apakah siswa sekolah diperkenankan membawa kendaraan? Kasat menegaskan sesuai aturan siswa sekolah dilarang membawa kendaraan, namun ia tidak menampik masih banyak siswa yang membawa kendaraan saat ke sekolah. “Kita siap menertibkan kendaraan siswa yang membawa kendaraan saat sekolah, namun kita juga berharap pemerintah daerah bisa memperhatikan dan menyediakan fasilitas kendaraan seperti bus sekolah untuk mereka, kebanyakan siswa ini berada jauh dari sekolah. Kalau tidak ada kendaraan bagaimana mereka berangkat sekolah, namun sesuai aturan siswa tidak diperbolehkan untuk membawa kendaraan sendiri ke sekolah,” tegasnya. Sementara Kepala SMA N 1 OKU, Anwar mengatakan pihak sekolah tidak menganjurkan para siswa untuk membawa kendaraan di lingkungan sekolah, namun diakuinya pihak sekolah juga tidak bisa melarang jika siswa membawa kendaraan tersebut dan memarkirkan kendaraan di luar lingkungan sekolah. “Kita tidak menganjurkan tapi juga tidak bisa melarang, banyak siswa kita ini jauh dari sekolah, dan mereka parkir diluar area sekolah,” imbuhnya. Dikatakan Anwar, permasalahan ini baru pertama kali terjadi, sebab hari ini merupakan hari pertama masuk sekolah dan mulai diberlakukan PTM 100 persen. “Selama inikan siswa belajar di rumah dan ini hari pertama sekolah,” tegasnya. (*)Satlantas Tertibkan Parkir Liar di dekat SMAN 1 OKU
Minggu 17-07-2022,16:59 WIB
Reporter : Eco
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Kamis 27-02-2025,15:41 WIB
Pastikan Penegakan Hukum, Kakanwil Kemenkum Sumsel Lantik 4 Penyidik Pegawai Negeri Sipil
Selasa 04-02-2025,19:53 WIB
Satlantas Polres OKU Timbun Jalan Berlubang
Jumat 26-07-2024,21:22 WIB
Ratusan Kendaraan di OKU Ditilang dalam Ops Patuh Musi 2024
Selasa 23-07-2024,17:09 WIB
Tegas, Puluhan Kendaraan Parkir di Jalan POM IX Digembosi, Pemilik Kendaraan Dorong Motor
Sabtu 13-07-2024,16:55 WIB
Bakal Lakukan Tindakan Tegas, Satpol PP Prabumulih Gencar Sosialisasikan Larangan Berjualan di Trotoar
Terpopuler
Senin 03-03-2025,22:32 WIB
Festival Ramadan Pegadaian 2025: Dukung UMKM dan Sajikan Menu Buka Puasa di Rambang Semesta
Senin 03-03-2025,14:28 WIB
Rumah Dirut Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan Tersangka Pengoplosan Pertamax Dijaga Ketat
Senin 03-03-2025,19:37 WIB
Sedekah Kuota : Inisiatif Digital Tri Permudah Pelanggan Berbagi Kebaikan di Bulan Ramadan
Senin 03-03-2025,15:26 WIB
Pemekaran Wilayah Jawa Barat: Usulan Pembentukan Kabupaten Cirebon Timur Terus Bergulir
Senin 03-03-2025,12:51 WIB
Marble Shortbread Kue Tradisional yang Memikat dengan Sentuhan Cokelat dan Mentega
Terkini
Selasa 04-03-2025,12:41 WIB
Dua Ruangan Kantor PUPR Kabupaten Muba digeledah KPK
Selasa 04-03-2025,11:42 WIB
Kejari Muara Enim Konsolidasi Persiapan Menuju WBK 2025
Selasa 04-03-2025,11:38 WIB
Tingkatkan Pemahaman Keagamaan
Selasa 04-03-2025,11:27 WIB
Realme 12 5G: Smartphone Terjangkau dengan Konektivitas 5G dan Performa Mumpuni
Selasa 04-03-2025,11:21 WIB