Toreh Prestasi, Pelajar MAN 2 Lubuklinggau Go Nasional

Selasa 19-07-2022,15:44 WIB
Reporter : Yati
Editor : Bambang

LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID - Pelajar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Lubuklinggau (Mandali), kembali menoreh prestasi gemilang.

Setelah berhasil meraih juara pertama dalam Kompetisi Film Pendek Islami. Kali ini pelajar Mandali juga berhasil menorehkan prestasi di bidang olahraga.

Melalui Kejurda Atletik Sumsel di Jakabaring Sport Center (JSC) Palembang U -18 pada 14 Juli 2022, Zaky Sudiro (Siswa Kelas XII Mandali). Mewakili Kota Lubuklinggau, Zaky berhasil meraih dua medali sekaligus. Masing-masing medali emas nomor 200 meter, dan Medali Perak Nomor 100 meter.

"Zaky juga akan berlaga mewakili Sumsel ke Kejuaraan Nasional (Kejurnas)," demikian diungkapkan Kepala MAN 2 Lubuklinggau, Saipul, kepada Palpos.id, Selasa (19/7).

Menurut Saipul, selain berprestasi dibidang non akademi, siswa-siswi Mandali juga dipastikan berprestasi dibidang akademi. Terbukti, di tahun Ajaran 2021/2022 dari 280 alumni, sedikitnya ada 19 siswa yang diterima di PTN.

"Mereka yang lolos ke PTN, ada beberapa dari jalur SNMPTN, ada dari SBMPTN, dan ada juga dari jalur SPAN PTKIN," jelasnya.

Dikatakan Saipul, apa yang telah dicapai para alumni tahun 2022 ini, tidak lepas dari doa orang tua, kerja keras siswa-siswi, juga bimbingan dewan guru MAN 2 Lubuklinggau.

“Harapan kami semoga ke depan, makin banyak alumni MAN 2 Lubuklinggau yang diterima di PTN Indonesia,” harapnya.

Saipul juga memberikan apresiasi atas capaian siswa-siswi dan juga alumni Mandali. "Untuk yang sedang berjuang di kompetisi kancah nasional kami doakan berhasil, semoga kembali dengan predikat yang membanggakan dan mengharumkan nama Mandali, Kota Lubuklinggau dan juga Provinsi Sumsel," pungkasnya. (*)

Kategori :