KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Calon Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) sudah mulai melakukan latihan di seputaran Kantor Bupati setempat, Selasa (02/08).
"Per hari ini merupakan hari kedua para Calon Paskibra OKI latihan. Maka fokus kita yaitu melatih LTBB dan Fisik mereka," ungkap Kasi SDM Polres OKI, AKP Rohimah yang merupakan pelatih paskibra tersebut. BACA JUGA:Lulus Paskibra Tingkat Provinsi Sumsel, Putu Siswi SMKN 1 Kayuagung Menangis Ia menambahkan, untuk pelatihan diserahkan ke TNI dan Polri, sedangkan yang mengkordinir yaitu pihak Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) OKI. "Untuk saat ini memang belum kelihatan hasilnya, karena baru memulai latihan. Tapi sebenarnya baik LTBB maupun Fisik mereka sudah kuat. Dalam jangka satu minggu, biasanya sudah siap pakai," ujarnya kepada Palpos.Id. BACA JUGA:4 Putra-Putri Terbaik OKI Lolos Seleksi Paskibra Tingkat Provinsi Sumsel Dikatakannya lagi, tentu sebelum memulai latihan, para Calon Paskibra OKI telah dites kesehatannya terlebih dahulu bekerjasama dengan pihak Dinas Kesehatan (Dinkes). "Yang dites itu secara keseluruhan, termasuk tentang narkotika. Karena jika ada yang tidak sehat pasti akan mempengaruhi latihannya. Dan Alhamdulilah, hasilnya bagus semua," tuturnya. BACA JUGA:36 Paskibra Bakal Naikkan Bendera 17 Agustusan di OKI Masih kata AKP Rohimah, mereka sebagai pelatih juga akan melakukan 100 persen yang terbaik untuk OKI. Sehingga harapannya, para Calon Paskibra ini, sukses dalam menaikkan bendera pada momen 17 Agustus 2022 nanti. (*)Fokus LTBB dan Fisik, Calon Paskibra OKI Sudah Mulai Latihan
Selasa 02-08-2022,12:15 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Selasa 30-12-2025,20:10 WIB
Mayat Laki-laki Ditemukan di Aliran Sungai Komering OKI, Ternyata Warga 5 Ulu Palembang
Senin 29-12-2025,20:44 WIB
Cerita Nurmala: Delapan Tahun Jadi Honorer Pulang dari Pelantikan Bawa Motor dari Bupati OKI
Jumat 19-12-2025,21:50 WIB
Sebanyak 130 Personil Gabungan di OKI Siap Antisipasi Potensi Kerawanan Selama Nataru 2025
Rabu 17-12-2025,14:13 WIB
Satu Unit Rumah di Bantaran Sungai Belanti OKI Roboh Diterjang Eceng Gondok
Rabu 19-11-2025,19:55 WIB
Sumbangan PAD Lempuing Jaya untuk OKI dari Sektor L3S Tahun 2025 Menurun
Terpopuler
Jumat 02-01-2026,10:21 WIB
Ramah Pemula dan Super Praktis, Skuter Kymco 50cc Tantang Motor Harian Konvensional
Jumat 02-01-2026,08:00 WIB
Cilok Bumbu Kacang, Jajanan Tradisional yang Tetap Bertahan di Tengah Tren Kuliner Modern
Jumat 02-01-2026,08:10 WIB
Nasi Bakar : Sensasi Tradisional yang Menggugah Selera Kuliner Nusantara
Jumat 02-01-2026,10:43 WIB
Pasar EV Sumatera Memanas, VinFast Resmikan Showroom Palembang dan Unveil VF 6
Jumat 02-01-2026,08:20 WIB
Nasi Tutug Oncom : Kuliner Tradisional Sunda yang Kian Mendunia
Terkini
Jumat 02-01-2026,21:38 WIB
Begini Tanggapan PT.HK Terkait Aksi Pelemparan Batu di Tol Prabumulih–Indralaya
Jumat 02-01-2026,21:14 WIB
Narkoba dan Judol Dominasi Penyebab Perceraian di Kabupaten OKI-OI
Jumat 02-01-2026,20:58 WIB
Lawan “Mager”, Camat Gandus Jalan Kaki Sisir Masalah Infrastruktur
Jumat 02-01-2026,20:47 WIB
Aturan Kolonial Tamat, Hari Ini Resmi Berlaku, Wajah Baru Hukum Indonesia
Jumat 02-01-2026,20:39 WIB