PALEMBANG, PALPOS.ID - Sekitar 1.000 mahasiswa baru UIN Raden Fatah (Rafa) Palembang Angkatan 2022 melaksanakan giat Indonesia Bersih . M elalui aksi nyata menanam pohon di halaman kampus B UIN Raden Fatah Palembang.
Kegiatan ini bertajuk Ecogreen Campus Day Bersama Mahasiswa Baru Angkatan 2022. Giat menanam pohon ini merupakan bagian dari komitmen penghijauan bangunan Kampus B UIN Raden Fatah Palembang yang tergolong megah , namun baru dan masih membutuhkan penghijauan. “Alhamdulillah, menurut Menteri Agama, Kampus B UIN Raden Fatah Palembang adalah salah satu kampus PTKIN termegah di Indonesia. Akan tetapi, kita perlu giat menanam dan merawat banyak pohon untuk melengkapi kemegahan bangunan dengan halaman yang asri dan rindang” ungkap Prof. Nyayu Khodijah, Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Selasa, 16 Agustus 2022 . Total ada 600 bibit pohon yang ditanam di halaman kampus dan dibagikan kepada mahasiswa baru. Bibit yang ditanam merupakan jenis tanaman hutan endemik Sumatera Selatan seperti ketapang, belangiran, gaharu, dan pulai. “Hari ini kita menanam 300 pohon dan 300 pohon lagi dibagikan kepada mahsasiwa baru. Jenis bibit yang kita tanam merupakan tanaman hutan endemik Sumatera Selatan seperti Ketapang. belangiran, gaharu, dan pulai”. disampaikan Dr. Ledis Heru selaku ketua Ecogreen Campus. Salah satu mahasiswa baru menyatakan sangat bersemangat untuk mengikuti giat menanam pohon. Menurutnya, saat ini banyak terjadi penggundulan hutan di sekitar kita. Sehingga harus diseimbangkan dengan giat-giat menanam pohon seperti ini. “Saat ini banyak sekali terjadi penggundulan hutan di sekitar kita. Sehingga membutuhkan banyak kegiatan menanam pohon”. kata Abelia, seorang perwakilan mahasiswaa baru dari Prodi PGMI saat diwawancarai. Ecogreen Campus UIN Raden Fatah Palembang dalam melaksanakan kegiatan aksi nyata menanam pohon didukung oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) dan Forum Rektor Indonesia melalui program aksi nyata Gerakan Nasional Revolusi Mental tahun 2022. Dalam pelaksanaannya, Kantor Cabang Jasa Raharja Palembang juga ikut mendukung dengan memberikan sekitar 120 pohon untuk ditanam sebagai komitmen mereka atas penghijauan lingkungan. (*/rilis)Komitmen Indonesia Bersih, 1.000 Mahasiswa Baru UIN Raden Fatah Palembang Tanam Pohon Jenis Tanaman Hutan
Rabu 17-08-2022,12:17 WIB
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Minggu 31-08-2025,19:08 WIB
Bupati dan DPRD Muba Beri Dukungan Penuh, Ingatkan Pentingnya Etika dalam Menyampaikan Aspirasi
Jumat 23-05-2025,19:35 WIB
Nekat Jadi Kurir Narkoba, Mahasiswa di OKU Diciduk Polisi
Sabtu 17-05-2025,19:02 WIB
Cegah Bencana Hidrometeorologis, Wagub Cik Ujang Dorong Gerakan Tanam Pohon
Senin 17-03-2025,23:25 WIB
PIKA PSP Telat Bakti Sosial dan Tanam Pohon Keluarga, Jelang HUT ke-9 PIKA PI Group
Senin 23-12-2024,22:34 WIB
PLN Baturaja Tanam Pohon Produktif di Sepanjang Jalur Transmisi
Terpopuler
Sabtu 01-11-2025,19:34 WIB
Mengapa Nissan Skyline Hokusuka Jadi Kolektor JDM Termahal?
Sabtu 01-11-2025,18:54 WIB
Ducati Monster 2026 Resmi Meluncur: Generasi Baru dengan Mesin Lebih Ringan dan Bertenaga
Sabtu 01-11-2025,19:00 WIB
Wyndham Opi Hotel Palembang Sambut Musim Liburan dengan Promo Spesial “Nowmember Deals”
Minggu 02-11-2025,09:51 WIB
Sriwijaya FC Terancam Degradasi, Herman Deru Kumpulkan Manajemen dan Suporter
Sabtu 01-11-2025,19:10 WIB
Kampanye “Unlocking Access, Leveling Up a Nation of Gamers” Melalui Dunia Games Diapresiasi Sebagai Inovasi
Terkini
Minggu 02-11-2025,18:33 WIB
Muba Buktikan Diri sebagai Kota Olahraga dan Pusat Prestasi Sumsel
Minggu 02-11-2025,18:16 WIB
Pemekaran Wilayah Jawa Barat: Wacana Pembentukan 4 Kabupaten dan Kota Baru Pisah Dari Kabupaten Majalengka
Minggu 02-11-2025,17:55 WIB
Pemekaran Wilayah Jawa Barat: Wacana Pembentukan Kabupaten Kuningan Timur Untuk Pemerataan Pembangunan
Minggu 02-11-2025,17:53 WIB
Gunakan Dana Bantuan Khusus Rp12,8 Miliar, Pemkot Prabumulih Fokus Lebarkan Jalan Altenatif Gunung Ibul-Sindur
Minggu 02-11-2025,17:28 WIB