MARTAPURA, PALPOS.ID - Kapolres OKU Timur, AKBP Nuryono memimpin langsung proses Serah Terima Jabatan (Sertijab) Pejabat Polres OKU Timur. Pergantian dilaksanakan dihalaman Mako Polres OKU Timur, Kamis (18/08).
Dua pejabat yang di sertijab diantaranya Kasat Samapta Polres OKU Timur dari AKP Fauzi Saleh.SH.,M.M kepada AKP Jumeidi SH. Selanjutnya AKP Fauzi Saleh SH MM menduduki jabatan baru sebagai Ps Kapolsek Tebing Tinggi Polres Empat Lawang. Sedangkan, sebelumnya AKP Jumeidi SH, menjabat sebagai Kapolsek Buay Madang Polres OKU Timur. Kasat Lantas Polres OKU Timur, AKP Yudhi Cahyono.SH, kepada AKP Lastari. Selanjutnya AKP Yudhi Cahyono SH menduduki jabatan baru sebagai Kapolsek Buay Madang Polres OKU Timur. Sedangkan, AKP Lastari diketahui sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Prabumulih Polda Sumsel. Dalam sambutan dan arahannya, Kapolres mengatakan, proses pergantian jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang wajar dan harus terjadi sebagai bagian dari siklus manejemen sumber daya manusia dalam organisasi. "Kepada Pejabat yang baru hendaknya segera lanjutkan inovasi kreatif pejabat lama agar segera menyesuaikan diri kenali wilayah dan tugas baru yang saudara emban, ide-ide serta inovasi saudara sangat dibutuhkan oleh satuan ini agar lebih baik, karena tuntutan tugas kedepan lebih banyak dan lebih komplek," ujarnya. Dikatakannya, ini juga harus terus dilakukan untuk menunjang operasional serta terbangunnya organisasi kepolisian yang semakin baik dalam rangka pengawasan dan pengembangan organisasi serta pembinaan karir perwira dalam tubuh internal Polri. Selanjutnya Kapolres mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pejabat lama atas pengabdian, dedikasi dan loyalitas, langkah-langkah terobosan Inovasi positif serta kinerja selama bertugas di Polres OKU Timur yang dinilai sudah cukup baik. "Sudah cukup banyak perubahan dan terobosan yang diperbuat oleh pejabat lama, kepada pejabat yang baru hendaknya segera lanjutkan inovasi kreatif pejabat lama agar segera menyesuaikan diri. Kenali wilayah dan tugas baru yang diemban," tutupnya. (*)Dua Pejabat Polres OKU Timur Dirotasi
Kamis 18-08-2022,11:23 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Rabu 31-12-2025,16:36 WIB
Narkoba Jadi Perhatian Serius Polres OKU Timur
Senin 13-10-2025,15:53 WIB
Polres OKU Timur Musnahkan Satu Kilogram Sabu
Rabu 01-10-2025,17:13 WIB
Satu Kilogram Sabu dan 2 Pengedar Diamankan, 3 Lainnya Kabur
Minggu 28-09-2025,21:06 WIB
Kapolres OKU Timur Pimpin Sertijab, Sejumlah Perwira Berganti
Selasa 12-08-2025,14:17 WIB
Odong-odong Tak Boleh Lagi Keliling di Jalan Raya
Terpopuler
Minggu 18-01-2026,20:00 WIB
Vivo X Fold3 Pro Tawarkan Kombinasi Kamera ZEISS, Keamanan Tinggi, dan Performa Flagship
Minggu 18-01-2026,20:10 WIB
Pisang Bolen Homemade, Renyah Berlapis dan Lebih Hemat: Cocok untuk Camilan Keluarga hingga Ide Bisnis Rumahan
Minggu 18-01-2026,19:00 WIB
Hujan Sedang Berpotensi Guyur OKU hingga Musi Rawas Utara
Minggu 18-01-2026,19:50 WIB
Umpan Lempeng Buatan Sendiri Terbukti Efektif, Ikan Sungai Liar Mudah Terkait Kail
Minggu 18-01-2026,19:30 WIB
Vivo X300 Ultra Bocor, Kamera 200MP dan Baterai 7.000mAh Siap Guncang Pasar Flagship 2026
Terkini
Senin 19-01-2026,18:03 WIB
Putusan MK Tegaskan Wartawan Tidak Bisa Langsung Digugat, Perkuat Perlindungan Kebebasan Pers
Senin 19-01-2026,17:53 WIB
Polisi Terapkan Tilang Elektronik Handheld, Pengendara Kini Tak Bisa Lagi Menghindar dari Pelanggaran
Senin 19-01-2026,17:06 WIB
Dorong Inovasi Ramah Lingkungan, Kemenkum Sumsel Dampingi Pengajuan Paten Pupuk Enceng Gondok
Senin 19-01-2026,16:57 WIB
Harapkan Penyelenggaraan Haji di OKU Berjalan Baik
Senin 19-01-2026,16:52 WIB