KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-77, sebanyak 20 tim bidar berkompetisi di Sungai Komering, Kecamatan Kayuagung, Kabupaten OKI, Kamis (18/08).
Kegiatan perlombaan yang akan digelar hingga besok, Jumat (19/08) tersebut, dilepas langsung oleh Ketua Majelis Pertimbangan Karang Taruna Kabupaten OKI, M Alki Ardhiansyah. “Tentunya saya sebagai Ketua MPKT Kabupaten OKI turut mensupport acara ini, dalam rangka untuk menyemarakkan peringatan HUT RI ke-77,” ungkapnya. Ia menambahkan, maksud dan tujuan digelarnya lomba bidar ini, sebagai upaya mempertahankan budaya, sehingga bisa terus terlaksana dan tidak hilang sampai dapat diwarisi oleh anak cucu. "Saya berharap agar para peserta berlaku sportif, sehingga pertandingan dapat berjalan sukses dan adil. Dan saya berpesan juga untuk masyarakat, agar sungai ini terus dijaga kebersihan lingkungannya,” ujarnya. Sementara itu, Kadispora OKI M Refly mengemukakan, seperti disampaikan oleh Ketua MPKT OKI, ini dimaksudkan memang untuk menyemarakkan HUT RI ke-77. “Semangat anak-anak muda sangat luar biasa, makanya harus kita salurkan dalam perlombaan bidar ini, yang merupakan salah satu dari olahraga tradisional,” tuturnya. Dikatakannya lagi, tidak hanya bidar yang telah mereka laksanakan, namun juga ada lomba bakiak, hadang-hadangan, gaplek dan permainan tradisional lainnya. "Lomba bidar ini puncaknya, karena merupakan warisan sejarah di Kayuagung sehingga harus dilestarikan. Dalam perlombaan bidar yang digelar selama 2 hari ini memperebutkan hadiah Rp 15 juta," tutupnya. (*)HUT RI ke-77, 20 Tim Bidar Berkompetisi di Sungai Komering
Kamis 18-08-2022,16:37 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Minggu 20-07-2025,19:11 WIB
Wagub Sumsel Cik Ujang Ajak Pemuda Jadi Motor Kesejahteraan Sosial saat Buka Rapimnas Karang Taruna 2025
Minggu 11-05-2025,17:45 WIB
Pangkalan Tungkal Terangi Blankspot dengan Starlink, Inovasi Desa Lahirkan Konektivitas dan Kemandirian
Selasa 06-05-2025,13:17 WIB
Mayat Mr X Pakai Kalung Tasbih Ditemukan Mengapung di Sungai Komering Serigeni Baru
Minggu 16-03-2025,21:29 WIB
ABK Jukung yang Tenggelam di Sungai Komering Ditemukan : Hanyut Hingga Radius 3 KM
Minggu 16-03-2025,10:34 WIB
Satu Orang ABK Jukung Tenggelam di Sungai Komering Jejawi, Ini Penyebabnya!
Terpopuler
Senin 21-07-2025,15:04 WIB
Oknum Dokter Gigi Digerebek Suami saat Diduga Bersama Selingkuhan di Kamar Kos Lubuklinggau
Selasa 22-07-2025,10:14 WIB
Hasil Indonesia vs Malaysia U23: Imbang 0-0, Garuda Muda Tetap ke Semifinal AFF U23 2025
Senin 21-07-2025,15:28 WIB
Disnaker OKU Kembali Gelar Pelatihan Keterampilan Kerja Secara Gratis
Selasa 22-07-2025,10:17 WIB
Tersingkir dari Piala AFF U-23, Pelatih Malaysia Akui Timnas Indonesia U-23 Lebih Unggul
Senin 21-07-2025,15:24 WIB
Dorong Pengangkatan R4–R5 Menjadi PPPK Paruh Waktu, DPRD Prabumulih Layangkan Surat ke Walikota
Terkini
Selasa 22-07-2025,10:23 WIB
Kolaborasi Jadi Kunci! Wagub Sumsel Cik Ujang Buka Entry Meeting Pengawasan Pemerintah Daerah
Selasa 22-07-2025,10:20 WIB
Bawa Semangat Juara, Gubernur Herman Deru Optimistis Sumsel Tembus Tiga Besar FORNAS VIII 2025
Selasa 22-07-2025,10:17 WIB
Tersingkir dari Piala AFF U-23, Pelatih Malaysia Akui Timnas Indonesia U-23 Lebih Unggul
Selasa 22-07-2025,10:14 WIB
Hasil Indonesia vs Malaysia U23: Imbang 0-0, Garuda Muda Tetap ke Semifinal AFF U23 2025
Selasa 22-07-2025,10:09 WIB