BATURAJA, PALPOS.ID - Satlantas Polres Ogan Komering Ulu (OKU) melakukan penertiban kendaraan yang mengantre saat membeli Bahan Bakar Minyak (BBM) di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang ada di Kota Baturaja.
Pasalnya, antrean kendaraan di SPBU itu kini sudah mengular hingga ke badan jalan, sehingga menyebabkan kemacetan arus lalulintas. Misalnya di SPBU Air Karang, SPBU Air Paoh dan SPBU Kemelak. Sejak beberapa bulan ini, warga yang hendak lewat di areal SPBU itu mengalami kesulitan, karena antrean kendaraan yang hendak membeli Solar dan Pertalite mengular hingga ke badan jalan. "Warga sudah banyak mengeluh, karena itu kita hari ini melakukan penertiban terhadap kendaraan yang parkir di badan jalan saat hendak membeli BBM di SPBU," kata Kapolres OKU, AKBP Danu Agus Purnomo, melalui Kasat Lantas, AKP Sutrisman, Jumat (19/8). Kasat mengaku, pihaknya pada tahap awal ini hanya sebatas menegur saja, namun kalau nanti diulangi lagi maka sanksi tilang akan diberlakukan. "Akibat ulah mereka, telah terjadi penyempitan badan jalan. Karena antrean kendaraannya sampai dua lapis di badan jalan," sesal Kasat. Menurut Kasat, pasca dilakukan penertiban suasana arus lalulintas di seluruh SPBU yang ada di Kota Baturaja kembali lancar seperti biasa lagi. "Kita tidak akan segan-segan mengamankan kendaraan yang masih saja membandel antre di badan jalan saat mau mengisi BBM di SPBU," tandas dia. (*)Satlantas Polres OKU Tertibkan Antrean Kendaraan di SPBU
Jumat 19-08-2022,15:56 WIB
Reporter : Eco
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Jumat 10-01-2025,19:38 WIB
Periode Satgas Nataru Berakhir, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel Sampaikan Apresiasi
Kamis 12-12-2024,22:06 WIB
Pertamina Tingkatkan Keselamatan Operasional SPBU Menjelang Satgas Nataru 2024/2025
Selasa 03-12-2024,22:16 WIB
Daftarkan Kendaraan Subsidi Tepat : Pertamina Pastikan Pasokan Aman Selama Nataru
Terpopuler
Sabtu 18-01-2025,20:04 WIB
Pemekaran Wilayah Aceh: Calon Kota Takengon Sebagai Kota Wisata Unggulan
Sabtu 18-01-2025,19:42 WIB
Pemekaran Wilayah Aceh: Usulan Pembentukan Kota Meulaboh untuk Pengembangan Ekonomi Masyarakat
Sabtu 18-01-2025,19:27 WIB
Oseng-Oseng Tauge Bakso: Perpaduan Rasa yang Menggugah Selera
Minggu 19-01-2025,12:25 WIB
Mengapa Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid menjadi pilihan utama Orang Indonesia?
Sabtu 18-01-2025,23:06 WIB
Prasasti Belanda 96 Tahun di Palembang, Bukti Peresmian "Kantor Ledeng" di Era Kolonial
Terkini
Minggu 19-01-2025,18:32 WIB
Sepeda motor korban rusak berat akibat tabrakan dengan mobil Avanza Pelajar SMA Tewas Kecelakaan di Tikung
Minggu 19-01-2025,18:26 WIB
Kendaraan korban rusak berat akibat menabrak babaranjang Belajar Bemobil, Sarkum Justru Nabrak Babaranjang
Minggu 19-01-2025,18:21 WIB
Optimalisasi Pelayanan Publik, Diskominfo Prabumulih Gencar Pengecekan Infrastruktur TI
Minggu 19-01-2025,18:15 WIB
Terima LHP dari BPK, Pj Wako dan Ketua DPRD Prabumulih Kompak Akan Tingkatkan Efektivitas Pengelolaan Keuangan
Minggu 19-01-2025,18:09 WIB