PALEMBANG, PALPOS.ID – Warga Jalan Mayjend Satibi Darwis, Kelurahan Karya Jaya, Kecamatan Kertapati, Kota Palembang, mendadak gempar, Kamis 22 September 2022, sekitar pukul 13.00 WIB.
Pasalnya, salah satu rumah di lokasi kejadian, diduga tempat penyimpanan BBM ilegal jenis solar, meledak dan terbakar. Rumah tersebut diduga milik Saprudin, oknum polisi yang bertugas di lingkungan Polda Sumsel. Sontak saja, asap hitam pekat membumbunung tinggi, akibat besarnya api yang membakar rumah diduga tempat penimbunan BBM ilegal tersebut. BACA JUGA:Kantor Pos Baturaja Terima 1.000 Data Tambahan Penerima BLT BBM Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Serta api berhasil dipadamkan oleh warga bersama 8 unit PBK Kota Palembang. Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib yang langsung mendatangi lokasi kejadian, membenarkan kebakaran tersebut. "Alhamdulillah sudah berhasil di padamkan," kata Mokhamad Ngajib di TKP, Kamis 22 September 2022. Mokhamad Ngajib mengaku, hasil identifikasi terakhir tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. BACA JUGA:Polres Lubuklinggau Amankan Tiga Tersangka Penyalahgunaan BBM Subsidi "Ada rumah yang terbakar dan juga ada mobil tangki, nanti kita akan identifikasi lagi,” katanya. ‘’Kita akan lihat perkembangan situasi dan akan melakukan olah TKP," ujar Mokhamad Ngajib. Masih kata Mokhamad Ngajib, untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. "Intinya, kita masih dalam penyelidikan terkait kebakaran ini," tutupnya. BACA JUGA:Dampak Kenaikan BBM, Pemkot Palembang Siapkan Pasar Murah Digital Bagi Masyarakat Sementara warga sekitar bernama Andi (32), mengaku tak tahu asal api hingga menyebabkan kebekaran rumah tersebut. "Belum tahu asal api dari mana. Tapi awalnya tadi ada ledakan besar digudang," kata Saksi Mata Andi (32) warga sekitar TKP. Andi mengatakan sebelum terjadi kebakaran, banyak minyak di dalam mobil tangki tersebut hingga menyebabkan api semakin membesar. "Alhamdulillah, saya melihat api sudah berhasil dipadamkan oleh delapan mobil petugas pemadam kebakaran dan warga sekitar serta pihak terkait lainnya," ujar Andi. (*)Sempat Terdengar Ledakan Gudang Penimbunan BBM Ilegal di Palembang Terbakar
Kamis 22-09-2022,16:33 WIB
Editor : Bambang
Tags : #terdengar ledakan
#polrestabes palembang
#penimbunan bbm
#kota palembang
#kombes pol mokhamad ngajib
#gudang bbm terbakar
#gudang bbm
#bbm ilegal
Kategori :
Terkait
Rabu 14-01-2026,19:00 WIB
5.000 Anak Bakal Dapat Vaksin DBD Gratis, Prioritas di Kawasan Rawan
Minggu 21-12-2025,18:10 WIB
Gunakan Dana Swadaya, Warga RT 50 Sukajaya Palembang Gotong Royong Tambal Jalan Rusak
Sabtu 13-12-2025,18:22 WIB
Palembang Bersholawat, Ribuan Umat Muslim Padati Kawasan Jakabaring.
Selasa 09-12-2025,15:38 WIB
Hari Ibu ke-97, Aprizal Hasyim: “Tak Ada Keberhasilan Tanpa Restu Ibu”
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,08:10 WIB
Brokoli Cah Saus Tiram : Hidangan Sehat dan Lezat yang Mudah Dibuat di Rumah
Jumat 16-01-2026,08:00 WIB
Otak-Otak Chili Oil, Cita Rasa Tradisional dengan Sentuhan Pedas Modern
Jumat 16-01-2026,08:20 WIB
Kerang Dara Saus Padang: Sensasi Pedas dan Gurih yang Menggugah Selera
Jumat 16-01-2026,16:01 WIB
Anda Mau Dapat Bantuan Rp600 Ribu Hanya Lewat HP? Ini Cara Daftar Bansos BLT UMKM 2026
Jumat 16-01-2026,16:45 WIB
Setir Kanan & Bahasa Indonesia, Denza B5 Sinyal Kuat Siap Dijual di Tanah Air
Terkini
Jumat 16-01-2026,21:23 WIB
Infinix Zero 40 5G Masih Layak Dipilih di 2026, Usung Layar 144Hz dan Kamera 108MP
Jumat 16-01-2026,21:16 WIB
Mengenal Tiga Jenis Jamur Kuping yang Banyak Dijumpai dan Aman Dikonsumsi
Jumat 16-01-2026,21:03 WIB
Deretan HP Baterai 7000 mAh Terbaik 2026, Tahan Lama untuk Aktivitas Seharian
Jumat 16-01-2026,20:58 WIB
Gubernur Herman Deru Resmikan Groundbreaking Underpass PT MIP, Dorong Tambang Tertib dan Berkeadilan
Jumat 16-01-2026,20:48 WIB