PALEMBANG, PALPOS.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang menggelar rapat pengajuan proses Usulan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Rapat tersebut berlangsung di ruang Parameswara Kantor Walikota Palembang dan dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Ratu Dewa pada, Senin 26 September 2022. "Jadi rapat hari ini membahas soal validasi data DTKS, ini kan bermacam sumber bantuan ya baik dari pusat maupun bantuan dari Pemkot Palembang,” kata Dewa. ‘’Nah jadi inilah sumber data yang kita rapatkan baik sumber data bantuan yang bersifat Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Program Keluarga Harapan (PKH)," ujar Dewa. BACA JUGA:Antisipasi Kenaikan Inflasi, Pemkot Palembang Gelar Pasar Murah Digital Dewa menjelaskan, jika rapat tersebut bertujuan untuk memaksimalkan validasi DTKS, sekaligus untuk bermusyawarah bersama pegawai Pemerintahan. “Tujuan rapat ini untuk semaksimal mungkin memvalidkan DTKS, jadi ini muaranya ke Satu Data Indonesia,” terangnya. ‘’Saya rasa itu poin penting rapat hari ini, kalau bantuan dari pusat namun kita validasikan dulu datanya, setelah data akurat baru nanti disampaikan,” jelasnya. Dewa juga menyebutkan, rapat tersebut dihadiri oleh pegawai Pemerintahan juga OPD lainnya. BACA JUGA:Pemkot Palembang Gelontorkan Dana Rp9,8 Miliar untuk Bantuan Driver Ojol dan MBR "Hari ini yang hadir ada dari Camat, lalu Lurah, termasuk pendamping operator lainnya yang ada di tingkat bawah," kata Dewa. Sementara itu, diketahui dari rekapitulasi data DTKS Kota Palembang tahun 2022, per bulan Februari yakni 606.425 jiwa dan di bulan April yakni 608.100 jiwa. Dewa berharap, agar kedepannya Dinas Sosial Kota Palembang terus menggelar rapat proses usulan DTKS ini. "Harapannya agar dinsos terus melakukan rapat DTKS ini, bukan hanya rapat tingkat kota saja. Namun di tingkat Kelurahan dan Kecamatan juga dihidupkan,” urainya. BACA JUGA:Pemkot Palembang Dapat Laporan Pungli di CFN ‘’Sehingga menghasilkan validasi data yang benar-benar akurat terkait soal anggaran. Mohon bantuan dan kerja samanya untuk mendata ini," pungkasnya. (*)Rapat Usulan DTKS, Sekda Ratu Dewa Tegaskan Harus Maksimal Validkan Data
Senin 26-09-2022,16:30 WIB
Reporter : Adetia
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Senin 29-09-2025,15:47 WIB
Sertijab DPMPTSP Palembang: Adrianus Amri Resmi Gantikan Raimon Lauri, Target Investasi Rp9 Triliun Dikebut
Rabu 24-09-2025,17:05 WIB
Pemkot Palembang-GM Pekat IB, Bersinergi Sukseskan Program RDPS
Senin 22-09-2025,20:44 WIB
Dukung Gerkatin, Prima Salam Bakal Nyalakan Lampu Biru di Jembatan Ampera dan Kambang Iwak
Selasa 16-09-2025,11:48 WIB
Ratu Dewa Tinjau Terminal Karya Jaya Untuk Kantong Parkir Kendaraan Besar
Rabu 03-09-2025,17:05 WIB
Pendampingan Pengamanan Tuntas, Kajari Resmi Serahkan Dokumen Proyek Strategis ke Walikota Palembang
Terpopuler
Selasa 14-10-2025,10:16 WIB
Honda S2000 Roadster VTEC 2.0 M/T 1999: Roadster Legendaris yang Menggetarkan Dunia Otomotif
Selasa 14-10-2025,09:31 WIB
Lebih Hemat dari Mobil Bensin? Ini Biaya Perawatan Tahunan Polytron G3 dan G3+.
Selasa 14-10-2025,11:19 WIB
Lakukan Penyamaran, Unit Idik 1 Satresnarkoba Polres Prabumulih Tangka 2 Bandar dan Sita 19 Paket Sabu
Selasa 14-10-2025,11:06 WIB
Nissan X-Trail e-POWER Meluncur di Palembang: Akselerasi Instan, Irit, dan Siap Taklukkan Semua Medan
Selasa 14-10-2025,11:15 WIB
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prancis Ditahan Imbang Islandia 2-2
Terkini
Selasa 14-10-2025,18:17 WIB
Pelatih Sriwijaya FC Dinonaktifkan, Manajemen Tegaskan Bukan Karena Hasil Pertandingan
Selasa 14-10-2025,17:37 WIB
Pemekaran Wilayah Kalimantan Tengah: Wacana Pembentukan 8 Kabupaten Baru Menciptakan Pemerataan Ekonomi
Selasa 14-10-2025,17:10 WIB
Pemekaran Wilayah Sulawesi Tengah: Wacana Pembentukan Kabupaten Siasia Agar Responsif Terhadap Warga
Selasa 14-10-2025,16:51 WIB
Rapat Analisa SIPKUMHAM, Kemenkum Sumsel Soroti Kebijakan Angkutan Barang dan Keselamatan Jalan
Selasa 14-10-2025,16:48 WIB