PALEMBANG, PALPOS.ID - Sebanyak 35 peserta kontingen Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) asal Sumsel secara resmi dilepas mengikuti Pesparani II Nasional di Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Pelepasan kontingen tersebut dilakukan langsung oleh Gubernur Sumsel H. Herman Deru, di ruang rapat Bina Praja, Selasa 25 Oktober 2022 sore. Menurutnya begitu banyak prestasi membanggakan yang telah ditorehkan oleh anak-anak kontingen Sumsel dari berbagai kategori. Selain membanggakan, prestasi ini menjadi beban positif agar mendapatkan hasil lebih baik lagi. "Kalau berangkat dengan nama baik pulangnya harus dapat lebih baik lagi," ujarnya. BACA JUGA:Herman Deru Motivasi Dekranasda Kabupaten/kota untuk Maksimalkan Pendampingan Bagi Pelaku UMKM Selain berlatih dengan sungguh-sungguh, strategi juga diperlukan dalam menentukan cabang atau kategori lomba yang diikuti. Sehingga hasil maksimal dapat diraih. "Harapan kita peserta ini bisa membawa nama harum bukan hanya untuk gereja tapi Sumsel secara keseluruhan. Dengan mental yang siap kita yakin ini akan membawa hasil yang baik," jelasnya. Di akhir sambutannya Ia juga berharap kegiatan Pesparani ini dapat semakin meningkatkan kualitas generasi muda dalam melantunkan lagu-lagu pemujaan kepada Tuhan yang penuh dengan pesan-pesan spiritual dan pesan-pesan moral dalam rangka meningkatkan kualitas kehidupan beragama di Indonesia. Sementara itu Wakil Ketua Kontingen Pesparani Provinsi Sumsel, Drs. Alphonsus Supardi, MM mengatakan puluhan peserta ini sudah menerima SK Gubernur tanggal 19 Oktober lalu. BACA JUGA:Herman Deru Sarankan Pengelola Wisata Air Berseri Manfatkan Medsos untuk Promosi Adapun 35 peserta kontingen yang ikut kali ini terdiri dari geraja-gereja katolik dan sekolah-sekolah katolik dari 17 Kab/kota di Sumsel. Para peserta itu akan mengikuti beberapa kategori perlombaan. Di antaranya bertutur kita suci dan Mazmur yang terdiri dari 4 kategori yakni kategori anak, remaja, OMK dan dewasa. Perlombaan ini akan berlangsung mulai dari tanggal 28-30 Oktober. Sejak digelar 2018 lalu, kontingen Sumsel dikatakan Alphonsus cukup banyak menuai prestasi. Di antaranya untuk kategori lomba paduan suara dewasa dan paduan suara anak. BACA JUGA:Herman Deru Minta Festival Budaya Melayu Sebagai Benteng Pelestarian Warisan Leluhur "Bahkan karena tahun 2020 yang ditunda, kita masih tetap menang saat ada lomba virtual yakni juara bertutur kitab suci dan Mazmur Anak Juara I Nasional. Semoga kali ini kita juga akan membawa hasil yang lebuh baik," jelasnya. Hadir dalam kesempatan tersebut Asisten I Pemerintahan dan Kesra Pemprov Sumsel Drs H Edward Chandra MH dan Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sumsel Dr. Syafitri Irwan , M.Pd.I. (*/rilis)Herman Deru Harapkan Pesparani Sumsel Jadi Pemenang
Kamis 27-10-2022,11:23 WIB
Editor : Bambang
Tags : #provinsi sumsel
#pemenang pesparani nasional
#kota palembang
#kontingen pesparani sumsel
#herman deru
#gubernur sumsel
Kategori :
Terkait
Rabu 07-01-2026,19:54 WIB
Gubernur Sumsel Herman Deru Terima Penghargaan Presiden RI atas Kontribusi Swasembada Pangan 2025
Senin 05-01-2026,20:06 WIB
Gubernur Herman Deru Terima Audiensi Bupati OKU Selatan, Bahas HUT Daerah dan Perbaikan Infrastruktur Jalan
Minggu 04-01-2026,18:12 WIB
Dewan Minta Bupati Bentuk Satgas Angkutan Batu Bara
Rabu 31-12-2025,18:36 WIB
Kucuran Bangubsus Rp12 Miliar dari Herman Deru Bikin Akses Jalan Tugu Kerbau–Perbatasan OKI Makin Layak
Terpopuler
Kamis 08-01-2026,11:53 WIB
VinFast Bikin Geger! Skema Tanpa Baterai Turunkan Harga Mobil Listrik Drastis.
Kamis 08-01-2026,11:12 WIB
Update Harga Emas Antam 8 Januari 2026: Turun Rp14.000, Kini Dibanderol Rp2,57 Juta per Gram !
Kamis 08-01-2026,11:07 WIB
Hasil Fulham vs Chelsea 2-1: Kartu Merah Cucurella Jadi Titik Balik Laga.
Kamis 08-01-2026,11:52 WIB
Buruh di Prabumulih Bobol Toko, Curi 65 Kg Bawang Merah dan Putih, Ferry Berakhir di Hotel Prodeo
Kamis 08-01-2026,11:22 WIB
Hasil Lazio vs Fiorentina 2-2: Penalti Kontroversial Warnai Laga.
Terkini
Jumat 09-01-2026,10:43 WIB
Demi Konten dan Flaxing, Gadis Palembang Nekat nyamar Jadi Pramugari Batik Air, Lolos Terbang ke Jakarta!
Jumat 09-01-2026,10:35 WIB
Korban Pelecehan Oknum Dosen UMP Bertambah, Modus Rayuan hingga Elus Saat Bimbingan Skripsi
Jumat 09-01-2026,10:27 WIB
Dugaan Korupsi Pembiayaan KUR BSI kepada Petani Tambak Udang di OKI Terkuak, Kejari Jerat Tiga Tersangka
Jumat 09-01-2026,10:18 WIB
DPRD Sumsel Bentuk Pansus Optimalisasi Pendapatan Daerah, Wagub Cik Ujang Dukung Penguatan Fiskal
Jumat 09-01-2026,09:59 WIB