MUARA ENIM, PALPOS.ID - Setelah melalui proses yang cukup panjang, akhirnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim bersama DPRD Kabupaten Muara Enim secara resmi menyepakati delapan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Kabupaten Muara Enim Tahun 2023.
Kesepakatan tersebut dituangkan dengan penandatanganan Nota Kesepakatan dan Keputusan DPRD tentang Propemperda 2023 antara Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim Kurniawan dengan Ketua DPRD Muara Enim Liono Basuki pada Rapat Paripurna ke XXII DPRD Kabupaten Muara Enim di ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Muara Enim, Senin 05 Desember 2022. Ke-delapan Propemperda yang ditetapkan tersebut terdiri dari tujuh usulan dari Eksekutif dan satu dari Legislatif. Adapun tujuh Propemperda dari usulan Eksekutif tersebut adalah Raperda tentang Penyerahan Prasarana, Sarana, dan Utilitas Umum Perumahan, Raperda tentang Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. BACA JUGA:Paripurna Pengesahan KUA-PPAS Muara Enim Sempat Bersitegang Raperda tentang Perubahan Ketiga atas Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah, Raperda tentang Pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2022, Raperda tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2023. Kemudian, Raperda tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2023, dan Raperda tentang Pembentukan Desa Ujan Mas Ulu Kecamatan Ujan Mas. Sedangkan Propemperda dari Inisiatif Legislatif sebanyak satu Raperda yaitu Raperda tentang Fasilitasi Penyelenggaraan Pesantren. BACA JUGA:Pemkab dan APH Harus Tegas Soal Aset, Ini Kata Tokoh Masyarakat Muara Enim... Pj Bupati Muara Enim Kurniawan mengatakan bahwa setelah melalui berbagai tahapan Propemperda tersebut diharapkan agar dalam pembentukan Peraturan Daerah (Perda) nantinya dapat terlaksana secara tertib, sistematis, teratur. Dan tidak tumpang tindih dengan tetap memperhatikan skala prioritas dalam pembentukan Perda. (*)8 Propemperda Muara Enim 2023 Disepakati, Apa Saja?
Selasa 06-12-2022,11:56 WIB
Reporter : Febi
Editor : Bambang
Tags : #raperda usulan eksekutif
#propemperda muara enim disepakati
#pemkab muara enim
#liono basuki
#kurniawan
#kabupaten muara enim
#dprd muara enim
Kategori :
Terkait
Selasa 15-04-2025,20:01 WIB
Pemkab Muara Enim Siapkan Regulasi Dukung Wujudkan Program MEMBARA
Senin 14-04-2025,18:45 WIB
Gubernur Herman Deru Dorong Percepatan Pembangunan Infrastruktur Kabupaten/Kota Melalui Bangubsus
Kamis 10-04-2025,19:24 WIB
Dewan Dukung Upaya Bupati, Muara Enim Bebas Truk Batu Bara
Rabu 09-04-2025,21:29 WIB
Kendaraan Dinas Jadi Sorotan, Perintahkan Inventarisasi Menyeluruh Aset
Rabu 09-04-2025,21:26 WIB
9 Praja IPDN Laksanakan Magang di Pemkab Muara Enim
Terpopuler
Selasa 15-04-2025,13:56 WIB
Pemekaran Wilayah Nusa Tenggara Timur: Usulan Pembentukan 4 Provinsi Baru Semakin Menguat
Selasa 15-04-2025,14:24 WIB
Pemekaran Wilayah Nusa Tenggara Timur: Usulan Pembentukan 14 Kabupaten dan Kota Baru Terus Bergulir
Senin 14-04-2025,22:17 WIB
Bidik Korupsi Dana Hibah PMI Rp 2 Miliar, Kejari Ogan Ilir Periksa Belasan Saksi
Selasa 15-04-2025,15:10 WIB
Harga Emas Terus Naik: Ekonom INDEF Ingatkan Risiko dan Strategi Investasi yang Bijak
Selasa 15-04-2025,10:15 WIB
Seres E3 Siap Meluncur di Indonesia, SUV Listrik Tangguh Penantang Omoda E5 dan MG ZS EV!
Terkini
Selasa 15-04-2025,20:27 WIB
Begini Capaian Kinerja Kemenkum Pada Triwulan I 2025
Selasa 15-04-2025,20:23 WIB
24 Butir Pil Ekstasi dari Tanggo Buntung Gagal Beredar di Prabumulih
Selasa 15-04-2025,20:15 WIB
Komisi III Nilai Rumah Dinas Walikota Lubuklinggau Masih Layak Pakai, Namun Butuh Renovasi
Selasa 15-04-2025,20:11 WIB
Dukung Beasiswa Kedokteran UIGM untuk Anak Desa
Selasa 15-04-2025,20:06 WIB