MUARAENIM, PALPOS.ID - Antusias warga Kelurahan Gelumbang Kabupaten Muara Enim luar biasa menyambut kehadiran Gubernur Sumsel H Herman Deru saat safari Jumat di Masjid Jami' Babussalam, Jumat 16 Desember 2022.
Herman Deru mengatakan safari jumat ini sudah dilakukannya sejak masih Bupati Ogan Komering Ulu Timur dari tahun 2005 silam. Dalam safari jumat banyak hal yang didapatkannya terkait dengan kondisi masyarakat. "Kegiatan ini sudah saya lakukan 17 tahun yang lalu, melalui cara seperti ini banyak sekali manfaat yang didapat," ungkapnya. BACA JUGA:Herman Deru Bangkitkan Semangat Generasi Muda Sadar Aturan Hukum Bapak Rumah Tahfidz itu mengaku Masjid yang telah di kunjunginya kedua kalinya ini begitu luar biasa, bukan hanya besar dan indah tapi juga jamaah begitu banyak. "Saya bangga melihat masjid ini, Alhamdulillah jamaahnya ramai terus, ini juga tidak terlepas dari keaktifan para pengurus, remaja masjid," ungkapnya. Untuk itu Herman Deru meminta kepada pengurus masjid agar masjid tidak dikunci karena letaknya diperlintasan pingir jalan raya sehingga memudahkan para musafir yang hendak beribadah. "Saya usul agar masjid ini selalu terbuka untuk jamaah muslim. Jadi upayakan masjid ini tidak dikunci namun dijaga, agar kita memuliahkan masjid itu nampak, bahwa Islam itu bisa menerima siapa saja," ingatnya. BACA JUGA:Herman Deru Bagikan 1.200 Kartu BPJS Ketenagakerjaan untuk Ustadz/Ustadzah se-Kota Palembang Disisi lain, Gubernur Herman Deru menyambut baik kegiatan yang sudah dijalankan dengan baik oleh pengurus ataupun remaja masjid. Yakni kegiatan dalam betuk sosial kepada masyarakat salah satunya khitanan massal. "Teruskan saja semua kegiatan yang dilakukan ini, sehingga memberikan manfaat bagi masyarakat," ungkapnya. Sementara itu, Ketua Masjid Jami Babussalam, Ustad Muhammad Isnaini mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Sumsel yang sudah memenuhi undangannya melaksanakan safari jumat. BACA JUGA:Herman Deru Tegaskan Sumsel Terus Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional Melalui GSMP "Ini suatu kebanggan bagi kami selaku warga, pengurus masjid karena Pak Gubernur sudah hadir disini," ungkapnya. (*/rilis)Jemaah Antusias Sambut Herman Deru Safari Jumat di Kabupaten Muara Enim
Sabtu 17-12-2022,06:16 WIB
Reporter : Septi
Editor : Bambang
Tags : #safari jumat
#masjid jami' babussalam
#kabupaten muara enim
#herman deru
#gubernur sumsel
#antusias warga sambut herman deru
Kategori :
Terkait
Selasa 08-04-2025,21:45 WIB
Gubernur Sumsel Herman Deru Perjuangkan Langsung Penyelesaian Pembangunan Bendungan Tiga Dihaji ke Presiden Pr
Senin 07-04-2025,21:19 WIB
Usai Lebaran, Herman Deru Ikut Panen Raya Serentak Bersama Presiden Prabowo di Kabupaten OKI
Jumat 04-04-2025,20:56 WIB
Gubernur Herman Deru Safari Sholat Jumat di Masjid Raudhatul Jannah Ario Kemuning
Terpopuler
Selasa 08-04-2025,18:46 WIB
Desa Peninggalan Kecamatan Tungkal Jaya Banjir, Ini Imbauan Bagi Pengendara
Selasa 08-04-2025,19:09 WIB
Usai Idul Fitri Bupati Muba HM Toha Lakukan Pergantian Pejabat Strategis, Berikut Namanya
Selasa 08-04-2025,18:41 WIB
Rayakan Momen Lebaran Lebih Hangat, Favehotel Palembang Hadirkan Paket Halal Bihalal Spesial Mulai Rp130.000/P
Rabu 09-04-2025,10:54 WIB
Jeep Praetorian V12 1992: Monster Langka dari Era Keemasan Chrysler dan Lamborghini.
Rabu 09-04-2025,13:41 WIB
Pemekaran Wilayah Sulawesi Tengah: Usulan Pembentukan 12 Kabupaten dan Kota Baru Terus Melaju
Terkini
Rabu 09-04-2025,16:25 WIB
Pertemuan Prabowo dan Megawati di Hari Raya: Isyarat Politik di Balik Kehangatan Silaturahmi
Rabu 09-04-2025,15:56 WIB
Gadaikan Motor Pinjaman, Pria Asal Lengkiti Diciduk Polisi
Rabu 09-04-2025,15:53 WIB
KAI Tanjungkarang Catat 60 Penumpang Tertinggal KA Selama Angkutan Lebaran
Rabu 09-04-2025,15:49 WIB