MARTAPURA, PALPOS.ID - Polres OKU Timur melalui Yayasan Bhayangkari menggelar lomba mewarnai yang diikuti oleh anak-anak Taman Kanak-kanak (TK) hingga SD sebanyak 360 peserta.
Kegiatan jelang Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember 2022 nanti, digelar di Aula Satya Wada Polres OKU Timur, Sabtu 17 Desember 2022. Kegiatan ini langsung dibuka oleh Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono SH, Sik MM. Terlihat pula hadir dalam acara lomba mewarnai ini ketua Yayasan Kemala Bhayangkari cabang OKU Timur Ana Nuryono. Kemudian, Kadisdikbud OKU Timur, Wakimin, serta seluruh pengurus Bhayangkari dan sejumlah PJU Polres OKU Timur. BACA JUGA:Disdikbud OKU Timur Resmi Luncurkan Program Digitalisasi Pendidikan di Sekolah Dalam sambutannya, ketua Yayasan Kemala Bhayangkari cabang OKU Timur, Ana Nuryono mengungkapkan rasa syukur dan terimakasihnya kepada seluruh anak-anak peserta lomba dan para orang tua yang ikut mendampingi. "Terimakasih kepada para peserta lomba dan kepada para orang tua yang telah hadir pada acara lomba mewarnai dalam rangka memperingati Hari Ibu," ungkapnya. Sementara, Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono, SH, Sik, MM mengatakan, jika lomba mewarnai tingkat anak-anak ini merupakan salah satu cara untuk memicu daya kreativitas pada anak. "Tuangkanlah kreatifias anak-anak peserta lomba dalam Lomba Mewarnai ini, agar mendapatkan hasil yang baik dan dapat membuat rasa bangga kepada orang tua," ujarnya. BACA JUGA:Cianjur Berduka, Disdikbud OKU Timur Galang Dana, Ini yang Terkumpul... Lomba mewarnai tingkat anak-anak yang digelar di Aula Satya Wada Polres OKU Timur selama dalam satu hari ini akhirnya dimenangkan oleh Aisyah Syakila Nazza dari TK Telkom Baturaja sebagai juara satu. Lalu juara dua diraih oleh Arsya dari TK Kemala Bhayangkari dan juara tiga dimenangkan Nichander Valentino dari TK Difransiskus. (*)360 Siswa di OKU Timur Ikuti Lomba Mewarnai Jelang Hari Ibu
Senin 19-12-2022,07:57 WIB
Reporter : Ardi
Editor : Bambang
Tags : #yayasan kemala bhayangkari cabang oku timur
#siswa
#polres oku timur
#oku timur
#lomba mewarnai
#kabupaten oku timur
#hari ini
#ana nuryono
#akbp nuryono
Kategori :
Terkait
Rabu 12-03-2025,21:45 WIB
Gubernur Herman Deru Dampingi Menteri ATR/BPN Serahkan Sertifikat Puslatpur
Selasa 11-03-2025,18:56 WIB
Bulog Serap 2.000 Ton Gabah Beras Petani di OKU Timur
Jumat 21-02-2025,19:09 WIB
Bulog OKU Serap 1.500 Ton Beras Petani di OKU Timur
Senin 17-02-2025,19:35 WIB
5.729 Siswa Dari 11 Sekolah di OKUT Terima MBG Perdana
Minggu 16-02-2025,19:16 WIB
Persiapan Pelantikan, Bupati OKUT Terpilih Jalani Tes Kesehatan
Terpopuler
Selasa 25-03-2025,11:01 WIB
6 Pemain Dicoret! Ini Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia Hadapi Bahrain, Kejutan di Lini Belakang
Selasa 25-03-2025,11:22 WIB
Honda NS 150 GX: Motor Sporty dengan Fitur Modern yang Menggoda.
Selasa 25-03-2025,18:16 WIB
Xiaomi 15 Resmi Diluncurkan: Desain Premium, Performa Kencang, dan Kamera Leica
Selasa 25-03-2025,13:50 WIB
Barantin Gandeng Unsri Jalin Kerja Sama Iptek Bidang Karantina: Dorong SDM Unggul dan Riset Berkualitas
Selasa 25-03-2025,11:13 WIB
Nissan Skyline R31 Wagon 2.0 MT 1988: Ikon Klasik yang Mulai Diburu Kolektor.
Terkini
Selasa 25-03-2025,22:34 WIB
Tips Mudik Pertama Bareng Si Kecil, Bikin Perjalanan Makin Aman Dan Praktis Press Release
Selasa 25-03-2025,21:46 WIB
Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin Mengecam dan Menantang Permintaan Maaf Willy Salim kepada Rakyat Palembang
Selasa 25-03-2025,21:45 WIB
Pererat Silaturahmi, Gubernur Herman Deru Buka Puasa Bersama 300 Orang Tim HDCU
Selasa 25-03-2025,21:18 WIB
Peringatan Nuzulul Qur’an di Ogan Ilir, Momentum Refleksi dan Peningkatan Iman
Selasa 25-03-2025,21:04 WIB