Keren! Cristiano Ronaldo Kini Sah jadi Warga Muhammadiyah? Begini Penjelasannya...

Selasa 21-02-2023,22:25 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Bambang

ARAB SAUDI, PALPOS.ID – Cristiano Ronaldo kini sah jadi warga Muhammadiyah?.

Namun jangan salah persepsi ya!. Sebab, Cristiano Ronaldo bukanlah berkecimpung sebagai anggota organisasi Muhammadiyah.

Akan tetapi, mega bintang yang kini bermain di Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo tinggal di kawasan Al Muhammadiyah.

Sebagaimana diketahui, kawasan Al Muhammadiyah merupakan mansion mewah di Arab Saudi.

BACA JUGA:Cetak Gol di Lima Piala Dunia, Cristiano Ronaldo Ukir Rekor Baru

BACA JUGA:Cristiano Ronaldo Bakal Diturunkan Hadapi Rayo Vallecano

Dimana, mansion mewah tempat tinggal Cristiano Ronaldo dan keluarga itu memiliki pemandangan indah di tengah padang gurun pasir.

Bahkan, kawasan Al Muhammadiyah selain sebagai real estate dihuni para sultan, juga banyak diisi villa dan mansion dengan fasilitas kelas atas.

Dimana, disekitar area mansion ada restoran kelas dunia hingga sekolah bertaraf Internasional. 

Dengan begitu, CR 7 resmi pindah dari hunian sementara sebelumnya, yakni di hotel Four Seasons Kingdom Center.

BACA JUGA:Ini Kata Cristiano Ronaldo Terkait Rumor Hengkang dari MU

BACA JUGA:Bayern Munchen tak Tertarik Datangkan Cristiano Ronaldo

Semua fasilitas termasuk tempat tinggal tersebut dilakukan klub Al Nassr untuk menjaga privasi mantan pemain Real Madrid, Juventus dan MU tersebut.

Seperti dikutip dari Sportskeeda, Cristiano Ronaldo resmi diboyong klub sepakbola asal Arab Saudi, Al Nassr pada Februari 2023.

Tentu saja kepindahan Cristiano Ronaldo ke Arab Saudi, menjadi catatan sejarah dunia sepakbola, karena sudah mengangkat pamor liga Arab Saudi.

Kategori :