Hardiknas, Kesejahteraan Guru di Palembang Masih Jadi PR

Selasa 02-05-2023,15:06 WIB
Reporter : Adetia
Editor : Erika

PALEMBANG, PALPOS.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional pada, Selasa (2/5/2023) kedepanya akan terus berupaya untuk mensejahterakan tenaga pendidik atau guru.

Dalam hal ini Walikota Palembang H Harnojoyo menyampaikan beberapa hal terkait soal pendidikan di Kota Palembang terutama masalah kesejahteraan guru.

"Kesejahteraan guru tentu menjadi fokus perhatian pemerataan sebagai upaya untuk memberikan fasilitas kesejahteraan, honorer juga, sudah banyak yang kita jadikan PPPK, itu salah satunya," ujar Harnojoyo usai upacara di halam kantor Dinas Pendidikan Kota Palembang.

BACA JUGA:Peringati Hardiknas, Wako Harno Harap Tidak ada Lagi Siswa yang Lakukan Tawuran

BACA JUGA:Wisatawan asal Provinsi Sumatera Selatan Tenggelam di Pantai Panjang Bengkulu, 2 Dalam Pencarian, 3 Meninggal.

Sementara itu, Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda menyampaikan di tahun 2023 ini semuanya sudah berangsur angsur baik dan momen ini diharapkan bisa dijadikan momen sebagai perbaikan untuk semua terutama pada dunia pendidikan.

"Sudah melewati banyak hal bangsa dan negara ini khususnya kota palembang dimana kita tahu bersama tahun tahun kemarin kita tidak bisa melaksanakan pendidikan secara optimal, selamat sekali lagi bagi seluruh guru dimana pun berada tanpa jasa jasa para guru kita semua tidak ada artinya," ucapnya.

Fitri menegaskan, bagi anak-anak harus selalu mengikuti pendidikan dengan baik.

BACA JUGA:Hardiknas, Ini Pesan Pj Bupati Muba Untuk Guru di Muba

BACA JUGA:Hati-hati Penipuan Bantuan UMKM Jutaan Rupiah, Begini Modus Para Pelaku..

"Apalagi ditahun ini kita memiliki tema bergerak bersama untuk semarakan merdeka belajar, intinya jangan ada lagi pembatasan pembatasan," tegasnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Ansori mengimbau kepada para tenaga didik dan anak didik untuk fokus dengan pendidikan.

"Sama seperti yang disampaikan bapak walikota tadi kita sebagai tenaga pendidik harus ikhlas dalam memberikan pelajaran itu dengan baik dan dapat lebih berinovasi ke depannya," tandasnya.*

Kategori :