PALEMBANG, PALPOS.ID- Sebanyak 60 perwakilan Kota-Kota di Indonesia yang tergabung di Anggota APEKSI, mulai Rabu (7/6) akan memulai berbagai agenda kegiatan.
Untuk memberikan kenyamanan tamu yang datang ke Palembang ini, Pemkot Palembang menjadi keamanan tamu yang hadir.
“Kita yakin acara akan berlangsung dengan kondusif. Pemkot Palembang sendiri sudah menyiapkan penjagaan untuk tamu-tamu yang datang sehingga mereka merasa nyaman dan aman,” kata Sekretaris Daerah Kota Palembang Drs Ratu Dewa Msi.
BACA JUGA:BOGOR MEMANG MENGGODA! Ini 6 Fakta Unik ‘Kota Hujan’ Bogor, Jawa Barat
BACA JUGA:Dirut PHR Regional 1 Resmikan Camping Ground Objek Wisata Danau Shuji
Dewa menjelaskan, pihaknya akan menyebar anggota Pol PP di beberapa titik untuk stand by menjaga tamu.
Sehingga tamu tidak merasa waswas. “Khususnya di tempat belanja, tempat makan dan tempat wisata,” ujarnya.
Disisi lain, para perwakilan Kota dari anggota APEKSI, Selasa (6/6) sudah berdatangan. Pemkot sudah menyiapkan welcome drink untuk setiap tamu yang datang.
BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Akan Perluas RSUD Dr HM Rabbain Muara Enim
BACA JUGA:‘Tumpang Tindih’, 30 Persen Aset Pemkot Prabumulih Belum Bersertifikat
“APEKSI ini adalah penghargaan bagi Kota Palembang. Karena itu, momen ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya. Terutama bagi para pelaku usaha, kita harapkan bisa memberikan produk yang berkualitas serta pelayanan yang prima,” ujarnya.
Bahkan untuk saat ini okupansi hotel sudah mencapai 100 persen. "Tentunya ini sebuah harapan kita untuk menggiatkan perekonomian yang ada di Kota Palembang.
Hadirnya para tamu tamu yang di level nasional ini dengan membawa rombongan yang banyak akan membuat perhotelan penuh serta PAD kita akan bertambah dan Insya Allah ini adalah kegiatan yang cukup positif buat kita semua," pungkasnya.
BACA JUGA:Curi Laptop di SMKN 1 Gelumbang, Pria Pengangguran Dibekuk
BACA JUGA:IPhone SE (2020) Body Mungil dan Sarat Fitur Canggih Namun Tetap Stylish