Kepoin Suzuki V-Strom 250SX: Mesin SOHC Berperforma Tinggi, Desain Garang, Akslerasi Memukau !

Senin 04-12-2023,16:44 WIB
Reporter : Mesi
Editor : Zen Bae

OTOMOTIF, PALPOS.ID - Suzuki secara resmi memperkenalkan Suzuki V-Strom 250SX ke pasar otomotif Indonesia. 

Meski banyak yang meragukan mesinnya yang hanya berjenis SOHC dan menggunakan oil cooler.

Namun setelah diuji coba, motor ini membuktikan bahwa performanya tetap memukau. 

BACA JUGA:Kawasaki Menggebrak ! Luncurkan Skutik Gemoy Pesaing NMax dan PCX : Berwajah Bengis dengan Fitur Canggih

BACA JUGA:Harga Mepet Rp30 Juta : Pertarungan Fitur dan Teknologi Vario 160 Vs Aerox 155 Connected, Siapa Unggul ?

Sebuah langkah berani dari Suzuki untuk bersaing di pasar motor adventure 250 cc.

Suzuki V-Strom 250SX hadir dengan mesin berkapasitas 249 cc, 1 silinder, berkonsep SEP (Suzuki Eco Performance). 

Mesin ini menggunakan teknologi Suzuki Oil Cooling System (SOCS), di mana terdapat oil cooler di blok dan kepala silinder, serta oil jacket untuk memperlambat laju oli dan meningkatkan penyerapan panas. 

BACA JUGA:Lebih Keren dari Honda Vario : New Yamaha Mio 155 2024 Lebih Bongsor, Performa Gahar, Fitur Canggih !

BACA JUGA:Penghancur Honda ADV 160 Meluncur : Wajah Lebih Sangar, Performa Responsif, Lincah Bermanuver !

Teknologi ini memastikan pendinginan mesin tetap optimal tanpa harus menggunakan radiator seperti kompetitornya.

Meskipun SOCS terbilang simpel, gundukan pada permukaan oil jacket berperan memperlambat laju oli, menjadikannya efisien dan ringan.

Kelebihan lainnya adalah perawatan yang lebih mudah dibandingkan dengan mesin yang menggunakan pendingin radiator, karena tidak perlu mengganti air radiator secara berkala.

BACA JUGA: All New Honda PCX160 2024 Makin Gemoy dengan Kelir Menggoda Tipe ABS dan CBS : Makin Mewah dan Elegan !

BACA JUGA:Honda ADV 125 Destroyer Resmi Meluncur: Gaya Maxi, Harga Mini, Performa Garang Melibas Segala Medan !

Kategori :