BACA JUGA:Suzuki Jimny Punya Body Gampang Berkarat Namun Banyak Menyukainya
Meskipun tampak sederhana, interior Suzuki Jimny 5 pintu terlihat tangguh dan sesuai untuk para petualang.
Suzuki tetap menyematkan berbagai fitur unggulan, termasuk head unit berteknologi layar sentuh 9 inci yang terintegrasi dengan Android Auto dan Apple Carplay.
BACA JUGA: Anti-Mainstream : Suzuki Jimny Sierra Bermetamorfosis Jadi Pick-Up Super Gahar!
Fitur ini memungkinkan pengemudi tetap terhubung dengan dunia luar, bahkan saat sedang dalam perjalanan.
Suzuki tetap mempertahankan mesin 1.500 cc pada Suzuki Jimny 5 pintu, yang juga digunakan pada versi tiga pintu.
Mesin ini memiliki kemampuan mengeluarkan tenaga sebesar 130 hp dan torsi sebesar 134 Nm.
Keberanian untuk menjelajahi medan berat didukung oleh sistem penggerak All Wheel Drive (AWD) AllGrip Pro Suzuki yang dipasang pada mobil ini.
Satu hal yang menjadi perhatian adalah harga Suzuki Jimny 5 pintu. Dengan nilai NJKB sekitar Rp 325 juta, perkiraan harga jualnya dapat mencapai angka lebih dari Rp 460 juta untuk varian termurahnya.
Ini menjadi pertimbangan bagi calon konsumen yang berminat memiliki SUV tangguh ini di Indonesia, mengingat popularitas Jimny di pasar otomotif Tanah Air.
Sebagai tambahan informasi, harga Suzuki Jimny 3 pintu di Indonesia juga cukup menarik perhatian dengan NJKB sekitar Rp 303 juta. Harga jual untuk varian MT single tone mencapai Rp 443 juta (OTR Jakarta).
BACA JUGA: SUV dengan Desain Gahar dan Performa Mengerikan Meluncur : Bikin Suzuki Jimny Mati Kutu !
Ini membuat Suzuki Jimny 5 pintu menjadi opsi yang layak untuk dipertimbangkan bagi pecinta mobil SUV yang mencari kombinasi antara performa tangguh dan desain menarik.