OTOMOTIF, PALPOS.ID - Persaingan di segmen Large SUV semakin menarik perhatian dengan kehadiran Chery Tiggo 8 Pro.
Mobil ini khususnya menantang posisi Hyundai Santa Fe 2.5 Gasoline dengan format yang serupa, yaitu Large SUV berkapasitas 7 penumpang, berbasis sasis monokok, dan penggerak roda depan (FWD).
Salah satu perbedaan krusial antara keduanya terletak pada sumber tenaga yang digunakan.
Hyundai Santa Fe 2.5 Gasoline membawa mesin 4 silinder berkapasitas 2.497 cc dengan tenaga sebesar 180 dk dan torsi 232 Nm.
BACA JUGA:Chery Tiggo 8 Pro Menjadi Pemimpin Kelasnya dengan Kekuatan dan Kinerja Unggulan
Sementara itu, Chery Tiggo 8 Pro menggunakan mesin 1.988 cc yang, berkat dukungan turbo, mampu menghasilkan tenaga mencapai 250 dk dan torsi 390 Nm.
Perbandingan performa ini menjadikan Tiggo 8 Pro unggul secara signifikan dalam akselerasi.
Namun, komparasi ini tidak hanya berfokus pada performa mesin.
BACA JUGA:Bersiaplah Menyambut All New Fortuner 2024 Akhir Tahun Ini : Dijamin Pajero Sport Auto Merinding !
Terdapat faktor lain yang turut diperhatikan, seperti fitur, akomodasi, dan pengalaman berkendara.
Hyundai Santa Fe telah hadir di Indonesia dengan dua pilihan mesin, yakni bensin empat silinder 2.497 cc dan diesel empat silinder turbo 2.151 cc.
Mesin bensinnya menghasilkan 180 dk dan torsi 232 Nm, sedangkan varian diesel menyuguhkan 202 dk dan torsi 440 Nm.
BACA JUGA:Chery Tiggo 9 Tampil Lebih Garang dengan Fitur Mewah : Pajero Sport dan Fortuner Minggir Dulu !