Sungai ini kerap meluap dan rumah-rumah warga yang berada di pinggir sungai menjadi rentan terkena banjir,” ujar Hendra.
Ia juga menambahkan bahwa kawasan Majasari masih memiliki banyak titik di sepanjang Sungai Kelekar yang belum mendapatkan penanganan berupa talud, sehingga sangat rawan terjadi longsor.
“Di Majasari banyak sekali area yang belum ditalud, dan kalau tidak segera ditangani, kami khawatir rumah-rumah yang berada di pinggiran sungai bisa terancam longsor,” tuturnya.