PALEMBANG, PALPOS.ID - Perumda Tirta Musi mengumumkan akan menghentikan sementara aliran air bersih pada Kamis, 7 November 2024, terkait perbaikan di Instalasi Pengolahan Air (IPA) Sei Lais.
Langkah ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas air dengan menurunkan tingkat kekeruhan atau turbidity.
Direktur Utama Perumda Tirta Musi, Andi Wijaya, menjelaskan bahwa perbaikan ini melibatkan modifikasi salah satu peralatan pada bak sedimentasi.
“Pemeliharaan ini akan dimulai pukul 09.00 dan diperkirakan memakan waktu sekitar 12 jam,” jelasnya pada Selasa (5/11/2024).
BACA JUGA:Inovasi Fotografi pada Realme C55: Sensor 64 MP dan ProLight Software untuk Hasil Foto Lebih Cerah
Selama proses perbaikan, aliran air akan dihentikan di beberapa wilayah di sepanjang Jl. Mayor Zen, termasuk Jl. Mayor Zen Kanan (Lr. Iwari 2 – Polairud/ Lr. Badai) dan Jl. Mayor Zen Kiri (Lr. Ampera 2 – Polairud).
Dampaknya akan dirasakan oleh sekitar 2.656 pelanggan di kawasan tersebut.
Pihak Perumda Tirta Musi mengimbau agar pelanggan di wilayah terdampak dapat menampung air sebagai antisipasi selama gangguan berlangsung.
Setelah pekerjaan selesai, proses normalisasi aliran air, terutama di wilayah yang berada di ujung saluran, akan membutuhkan waktu hingga 24 jam.
BACA JUGA:PT OKI Pulp And Paper Mills Catat Rekor Pendonor Darah Terbanyak, PMI Berikan Apresiasi!
Pemeliharaan ini merupakan bagian dari komitmen Perumda Tirta Musi untuk terus meningkatkan kualitas, kuantitas, dan kontinuitas layanan air bersih bagi seluruh pelanggannya.
"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin dirasakan oleh pelanggan," ujar Andi Wijaya.
Perbaikan ini diharapkan akan memberikan dampak positif bagi kualitas air yang didistribusikan, demi layanan yang lebih baik bagi warga Palembang.