Awal Tahun 2025: Sejumlah Pejabat di Lingkungan Kejari OKI Alami Pergantian, Ini Pesan Kajari!

Jumat 10-01-2025,16:43 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Dahlia

Menurutnya, ada saatnya datang dan ada pula saatnya pergi. Namun, yang paling penting ialah kebersamaan. 

"Selama kita berada di dalam satu lingkungan, kami dan khususnya saya sendiri merasa supel dengan kinerja Pak Alex dan Pak Eko yang luar biasa," ujarnya.

Untuk itu tambahnya, tentu mereka dari seluruh jajaran Kejari OKI mengucapkan terimakasih kepada Alex dan Eko terhadap  Kinerja dan dedikasinya dalam mendukung tugas dan fungsi kejaksaan di wilayah Kabupaten OKI. 

BACA JUGA:Tahun 2024: Kepala BNNK OKI Sampaikan 4 Bidang Utama Berjalan dengan Baik!

BACA JUGA:Riding dari Palembang ke Kayuagung: Herman Deru Ajak Muchendi ke Lubuklinggau!

"Mudah-mudahan, Pak Alex dan Pak Eko semakin sukses dan dapat melanjutkan prestasinya di tempat yang baru," imbuhnya.

Sementara, dirinya berharap kepada penjabat yang baru agar segera beradaptasi dan berkolaborasi untuk mempertahankan, melaksanakan tugas-tugas yang selama ini belum terselesaikan.

"Mudah-mudahan terus menjaga kondusifitas Kabupaten OKI dan juga dapat mendukung fungsi dari seluruh jajaran Kejari OKI sendiri," tutupnya.*

Kategori :