Meriahkan Ramadhan, Kantor Lurah 5 Ilir Gelar Festival Pasar Bedug UMKM

Kamis 06-03-2025,12:59 WIB
Reporter : Koer
Editor : Dahlia

PALEMBANG, PALPOS.ID – Dalam menyambut bulan suci Ramadhan, Kantor Lurah Kelurahan 5 Ilir menggelar Festival Pasar Bedug yang berlangsung meriah.

Kegiatan ini diadakan di halaman parkir Kantor Lurah 5 Ilir, yang berlokasi di Jalan Jenderal Bambang Utoyo, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang. Festival ini resmi dimulai sejak hari pertama puasa dan langsung dipimpin oleh Lurah 5 Ilir, Rosmala Dewi, SE, M.Si., NLP.

Festival Pasar Bedug ini bukan sekadar ajang jual beli makanan dan minuman khas berbuka puasa, tetapi juga sebagai bagian dari program pembinaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di setiap RT di wilayah Kelurahan 5 Ilir.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para pelaku usaha kecil di lingkungan sekitar dapat terus berkembang dan memperoleh manfaat ekonomi yang lebih luas.

BACA JUGA:Aryaduta Palembang Sajikan Puluhan Menu Buka Puasa dari Berbagai Negara Asia Selama Ramadhan 1446 H

BACA JUGA:Ramadan Fiesta di Opa Hotel Palembang: Sajian Istimewa, Hadiah Menarik, dan Promo Spesial

Antusiasme Warga dan Pedagang

Lurah 5 Ilir, Rosmala Dewi, mengungkapkan bahwa Festival Pasar Bedug ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada pelaku usaha makanan dan minuman dari berbagai RT di Kelurahan 5 Ilir agar bisa berpartisipasi dan menjajakan dagangannya.

"Kami mengadakan Festival Pasar Bedug ini sebagai wujud kepedulian Kelurahan untuk mengajak para pengusaha makanan dan minuman dari setiap RT di wilayah 5 Ilir agar dapat meningkatkan perekonomian mereka selama bulan Ramadhan.

Alhamdulillah, niat baik ini mendapat sambutan luar biasa dari warga maupun RT setempat," ujar Rosmala Dewi dengan penuh semangat.

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Jawa Barat: Muncul 6 Opsi Usulan Pembentukan Provinsi Baru Termasuk Gabung Jakarta

Ia juga berharap kegiatan ini dapat menjadi agenda tahunan yang selalu dinanti masyarakat setiap kali bulan Ramadhan tiba.

"Mudah-mudahan kegiatan ini bisa terus berlanjut dan menjadi tradisi setiap tahunnya," tambahnya dengan senyum hangat.

Pantauan wartawan Palpos.id di lokasi menunjukkan bahwa festival ini mulai beroperasi setiap hari pada pukul 14.00 hingga 17.00 WIB.

Beragam jenis makanan dan minuman khas berbuka puasa tersedia di sini, mulai dari kolak, es cendol, es buah, aneka gorengan, pempek, tekwan, hingga makanan berat seperti nasi uduk dan sate Padang.

Kategori :