Hal ini diharapkan dapat memberikan pengalaman yang lebih baik bagi para pengunjung.
BACA JUGA:Resahkan Warga, Seorang Pengedar Bertato di Prabumulih Ditangkap Satresnarkoba
BACA JUGA:Keselamatan Kerja Jadi Prioritas Utama, Pertamina Drilling Laksanakan Management Walkthrough
Saat ditanya mengenai langkah-langkah untuk memastikan bahwa pejabat yang ingin ditemui oleh tamu ada di tempat, Hari Wahyudi menjelaskan bahwa pihaknya berencana untuk menyediakan ruang tunggu bagi para tamu.
“Jadi, jika tamu ingin menemui pejabat tertentu di lantai sekian, mereka akan diminta menunggu terlebih dahulu di ruang tunggu.
Petugas akan memastikan keberadaan pejabat tersebut sebelum mengantar ke ruangan yang dituju,” jelasnya.
Dengan adanya ruang tunggu ini, diharapkan dapat mengurangi ketidaknyamanan bagi tamu yang datang. Mereka tidak perlu menunggu di area yang tidak teratur, sehingga dapat merasa lebih nyaman dan fokus pada keperluan mereka.* (abu)