Frankfurt Tersingkir, Tottenham Melaju dengan Agregat 2-1

Jumat 18-04-2025,10:55 WIB
Reporter : Enchep H
Editor : Dahlia

PALPOS.ID - Tottenham Hotspur berhasil melangkah ke semifinal Liga Europa 2024/2025 usai menaklukkan Eintracht Frankfurt dengan skor tipis 1-0 pada leg kedua perempat final yang berlangsung di Waldstadion, Frankfurt, Jumat (18/4/2025) dini hari WIB.

Gol semata wayang The Lilywhites dicetak oleh Dominic Solanke melalui titik putih pada menit ke-43, memastikan keunggulan agregat 2-1 atas wakil Jerman tersebut.

Bermain sebagai tim tamu, Spurs tampil percaya diri sejak awal laga meskipun mendapat tekanan dari publik Waldstadion.

Frankfurt tampil menyerang dan menciptakan peluang lebih dulu melalui Mario Götze pada menit ke-5. Namun, kiper Tottenham, Guglielmo Vicario, tampil sigap mengamankan bola kiriman Götze.

BACA JUGA:Yamaha TW225: Petualangan Tanpa Batas dalam Balutan Motor Dual-Purpose Ikonik.

BACA JUGA:Inter Milan Lolos ke Semifinal Liga Champions Usai Tahan Imbang Bayern 2-2

Serangan Frankfurt berlanjut. Pada menit ke-16, Hugo Ekitike lolos dari jebakan offside usai menerima umpan jauh, namun bek Tottenham, Micky van de Ven, melakukan tekel bersih untuk menggagalkan peluang emas tersebut.

Tottenham tak tinggal diam. Menit ke-28, Brennan Johnson melakukan penetrasi dari sisi kanan dan memberi umpan matang ke Mathys Tel.

Sayangnya, tembakan Tel masih melebar dari sasaran.

Tak lama berselang, Tel kembali mengancam melalui tembakan jarak jauh, tapi Kaua Santos berhasil mengamankannya.

BACA JUGA:Real Madrid Gugur Tragis, Arsenal Bantai Sang Raja UCL Agregat 5-1!

BACA JUGA:Barcelona Lolos ke Semifinal Liga Champions Meski Dihajar Dortmund 3-1

Laga kemudian memasuki momen krusial pada menit ke-43. James Maddison dijatuhkan oleh kiper Frankfurt, Kaua Santos, dalam kotak terlarang.

Wasit sempat meninjau VAR sebelum memutuskan penalti untuk Spurs.

Dominic Solanke yang menjadi eksekutor mampu memperdaya Santos dan membawa Tottenham unggul 1-0 menjelang turun minum.

Kategori :