PALPOS.ID - Al Nassr menunjukkan kelasnya saat membantai Yokohama F. Marinos dengan skor telak 4-1 pada laga perempat final Liga Champions AFC 2024/25, Minggu (27/4) dini hari WIB.
Bertanding di Stadion Prince Abdullah Al Failsal, Jeddah, Al Nassr tampil dominan sejak menit awal dan memastikan tempat di semifinal.
Cristiano Ronaldo kembali menjadi sorotan. Bintang asal Portugal itu mencetak satu gol dalam laga ini, yang sekaligus menjadi gol ke-934 dalam karir profesionalnya.
Namun, sayangnya, pemain Timnas Indonesia Sandy Walsh harus rela menghabiskan sepanjang laga di bangku cadangan tanpa mendapat menit bermain.
BACA JUGA:Barcelona Bekuk Real Madrid 3-2 di Extra Time, Barca Juara Copa del Rey!
BACA JUGA:Kolaborasi Herman Deru & TNI AU: Fasilitasi Jamaah Haji dan Optimalisasi Pemanfaatan Aset
Babak Pertama: Al Nassr Menggila
Al Nassr tak butuh waktu lama untuk membuka keunggulan. Pada menit ke-27, John Duran sukses mencatatkan namanya di papan skor.
Tak berselang lama, tepatnya menit ke-31, Sadio Mane menggandakan keunggulan setelah menerima umpan terobosan dari Otavio dan menceploskan bola ke gawang Yokohama.
Pesta gol Al Nassr berlanjut di menit ke-38. Kali ini Cristiano Ronaldo memanfaatkan bola muntah hasil tembakan Marcelo Brozovic yang gagal diamankan sempurna oleh kiper Yokohama, Il-Gyu Park.
BACA JUGA:Mourinho Isyaratkan Comeback ke Inggris, Leeds Tujuannya?
BACA JUGA:El Clásico Panas di Final Copa del Rey 2025: Barcelona vs Real Madrid!
Dengan sontekan jarak dekat, Ronaldo mencetak gol ketiganya di laga ini dan membawa Al Nassr menutup babak pertama dengan keunggulan nyaman 3-0.
Babak Kedua: Duran Cetak Brace, Yokohama Kehilangan Fokus
Memasuki babak kedua, Al Nassr langsung tancap gas. John Duran kembali mencetak gol keduanya di menit ke-49, memperbesar keunggulan menjadi 4-0.