AMSI Dukung Penguatan Fungsi dan Peran Dewan Pers di Era Digital: Harapan Baru untuk Dunia Pers

Senin 28-04-2025,16:22 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Yen_har

JAKARTA, PALPOS.ID - AMSI Dukung Penguatan Fungsi dan Peran Dewan Pers di Era Digital: Harapan Baru untuk Dunia Pers.

Memasuki usia ke-8, Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat dunia pers nasional, khususnya dengan mendukung peran Dewan Pers di tengah perubahan besar yang terjadi dalam lanskap media digital.

Dalam diskusi bulanan sekaligus perayaan Hari Ulang Tahun AMSI di Gedung I-Hub SINDO Jakarta, Kamis (24/4), lebih dari 50 peserta berkumpul. 

Mereka terdiri dari para pimpinan media, pemangku kepentingan industri pers, organisasi profesi jurnalis, dan mitra donor.

BACA JUGA:Kolaborasi AVISI dan AMSI Lawan Pembajakan Konten Demi Masa Depan Industri Kreatif dan Media Digital

BACA JUGA:Gandeng AMSI dan AJI, Diskominfo Sumsel Inisiasi Fact Checker untuk Tangkal Misinformasi

Momen ini menjadi ruang refleksi sekaligus ajang kolaborasi membahas masa depan dunia pers yang kini dihadapkan pada tantangan baru: disrupsi teknologi, kehadiran kecerdasan buatan, dan pergeseran perilaku konsumsi informasi publik.

Acara ini menghadirkan tiga pembicara utama:

Dahlan Dahi, CEO Tribun Network sekaligus anggota Dewan Pers terpilih dari unsur perusahaan pers,

Muhammad Jazuli, Pemimpin Redaksi INews Network dan anggota Dewan Pers terpilih dari unsur wartawan,

Wenseslaus Manggut, anggota Badan Pengawas dan Pertimbangan Organisasi AMSI.

BACA JUGA:Anggota DPR Usulkan Gandeng AMSI untuk Melawan Kejahatan Siber

BACA JUGA:AMSI dan UNESCO: Peran Media dalam Menjaga Demokrasi Pilkada 2024

Diskusi dipandu langsung oleh Ketua Umum AMSI, Wahyu Dhyatmika, yang membuka acara dengan penuh semangat. 

Dalam sambutannya, Wahyu menekankan pentingnya Dewan Pers yang mampu bertransformasi menghadapi era digital. 

Kategori :