Rayakan 55 Tahun, Astra Motor Gandeng Komunitas Difabel Olah Botol Plastik Jadi Produk Kreatif

Sabtu 26-07-2025,09:44 WIB
Reporter : Koer
Editor : Dahlia

BACA JUGA:Daihatsu Sigra 2025 Jadi Mobil Paling Laris di Indonesia: Penjualan Tembus 21.029 Unit dalam 6 Bulan

BACA JUGA:Astra Motor Sumsel Hadirkan Ruang Berekspresi Lewat City Rolling dan Workshop Kreatif

Apa yang dilakukan Astra Motor bersama KarFa bukan sekadar program Corporate Social Responsibility (CSR) biasa.

Ini adalah upaya membangun sinergi nyata dan berkelanjutan antara bisnis dan masyarakat.

KarFa diberdayakan tidak hanya sebagai penerima manfaat, tetapi sebagai mitra yang setara dalam menciptakan ekosistem ramah lingkungan.

Dengan membeli produk hasil karya KarFa untuk digunakan secara langsung di jaringan dealer, Astra Motor turut menciptakan pasar yang berkelanjutan bagi produk komunitas.

BACA JUGA:Honda ICON e: Motor Listrik Stylish dengan Fitur Canggih dan Harga Terjangkau

BACA JUGA:SUV Tiongkok Naik Kelas: Jaecoo J8 Tantang Santa Fe di Medan Mewah

Ini menjadi contoh nyata penerapan prinsip social impact business yang mengedepankan profit sekaligus manfaat sosial.

Produk Bernilai Tambah dari Limbah

Botol plastik yang selama ini menjadi masalah di banyak tempat kini justru menjadi bahan dasar dari kreasi yang bernilai.

Di tangan para penyandang disabilitas KarFa, limbah ini disulap menjadi meja edukasi, tempat duduk ergonomis, bahkan pot tanaman berdesain artistik.

BACA JUGA:Komparasi Dua EV Perkotaan: Chery EQ1 dan BYD Atto 1 Siap Panaskan Jalanan RI

BACA JUGA:Mau Motor Listrik yang Stylish dan Praktis? Intip Keunggulan Honda CUV e: In.

Inilah bukti bahwa limbah bisa bernilai jika ditangani dengan pendekatan yang tepat.

Lebih dari itu, proses ini juga mengangkat harga diri para penyandang disabilitas yang selama ini kurang dilibatkan dalam sektor industri kreatif.

Kategori :