Iklan PEMUTIHAN PAJAK PEMPROV
Iklan Astra Motor

Bupati Restocking 70 ribu Bibit Ikan di 6 Kecamatan

Bupati Restocking 70 ribu Bibit Ikan di 6 Kecamatan

Bupati OKU, Teddy Meilwansyah saat menyerahkan bantuan bibit ikan ke Pokdakan di daerahnya.-Foto:Eko palpos-

BATURAJA, PALPOS.ID - Program Ketahanan Pangan terus digalakkan di Kabupaten OKU. Setelah sebelumnya Pemerintah Daerah terus berupaya meningkatkan ketahanan pangan dari sektor pertanian, kini giliran sektor perikanan mulai digalakkan Pemda OKU.

Bupati OKU H Teddy Meilwansyah bersama Dinas Perikanan Kabupaten OKU menebar ribuan bibit ikan disungai milik umum Blok L Dusun Mekar Jati Desa Batumarta II. 

Desa ini dianggap penting untuk pelaksanaan restocking karena memiliki peran penting bagi kehidupan masyarakat baik sumber cadangan air hingga keanekaragaman hayati.

Kata Bupati kegiatan restocking ini merupakan bagian dari upaya Pemda OKU dalam mendukung ketahanan pangan serta menjaga ekosistem perairan umum sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat perairan umum.

BACA JUGA:BPBD OKU Tambah Alat Pendeteksi Banjir di Sungai Lengkiti

BACA JUGA:Jalan Penghubung di OKU Amblas Akibat Longsor

"Populasi ikan terus mengalami penurunan akibat aktivitas penangkapan berlebihan, penggunaan alat tangkapan tidak ramah lingkungan, pencemaran perairan, hingga praktik alat setrum ikan dan racun yang membuat ikan mati hingga yang kecil,” kata Bupati, Selasa (18/11).

Dengan penebaran benih secara berkala, diharapkan mampu mengembalikan daya dukung perairan umum dan memberikan dampak ekonomi yang berkelanjutan bagi masyarakat khususnya bagi masyarakat pencari ikan.

"Jumlah ikan yang akan ditebar di perairan umum/sungai/cekdam berjumlah 21.000 ekor ikan baung dan 20.000 ekor ikan nilem yang berlokasi di 5 kecamatan,” kata Bupati.

Selain kegiatan restocking, pada kesempatan itu juga Bupati menyerahkan bantuan sarana budidaya ikan berupa benih ikan dan pakan ikan kepada Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) di Kabupaten OKU.

BACA JUGA:Ratusan Atlet Taekwondo OKU Ikuti UKT

BACA JUGA:Dilempar Golok, Penarik Bentor di OKU Nyaris Tewas

“Pada kesempatan ini akan dibagikan sebanyak 75.000 ekor ikan air tawar dari jenis nila, lele, patin, dan gabus, ditambah 5  ton pakan ikan yang akan diserahkan kepada 10 Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) dari 6 kecamatan di Kabupaten OKU,” kata Bupati. 

Ditambahkan Bupati, Pemerintah Kabupaten OKU akan terus berupaya agar program bantuan serupa dapat dilanjutkan secara bertahap di masa mendatang.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: