Ronaldo Tolak Rayuan Legenda Manchester United

Ronaldo Tolak Rayuan Legenda Manchester United

MIAMI, PALPOS.ID – Mega bintang Cristiano Ronaldo dilaporkan telah menolak tawaran dari Inter Miami, klub milik legenda Manchester United, David Beckham.

Sebelumnya, The Daily Star melaporkan bahwa David Beckham telah menjajaki peluang untuk memikat teman lamanya ke AS dalam upaya untuk meningkatkan kinerja dan merek tim.

Seiring laporan CR7 menolak ke Inter Miami, Manajer baru MU, Erik ten Hag kabarnya sedang mempertimbangkan untuk memberikan ban kapten kepadanya. Ia akan menggantikan posisi Harry Maguire.

BACA JUGA:Lambat Manuver di Bursa Transfer, CR7 Akan Tinggalkan MU

Selain Inter Miami, Ronaldo akhir pekan kemarin juga dilaporkan tengah dibidik Chelsea. Itu setelah agennya, Jorge Mendez disebut-sebut melakukan pertemuan rahasia dengan pemilik baru The Blues di Portugal.

Dalam pertemuan itu, sang super agen menawarkan pemain-pemainnya ke Chelsea, termasuk kemungkinan Chelsea membeli Ronaldo. Pada saat yang sama, media Italia ramai-ramai memberitakan CR7 akan ke AS Roma.

Namun, hal ini langsung dibantah pihak MU. Man United menegaskan tidak memiliki rencana untuk menjual CR7 meskipun dikaitkan dengan sejumlah klub.

BACA JUGA:Arsenal Resmi Boyong Gabriel Jesus dari Manchester City

Penyerang bintang Portugal itu dilaporkan frustrasi dengan kurangnya aktivitas transfer klub. Sejauh ini, MU memang belum membeli satu pun pemain. Makanya, ia ingin meninggalkan Old Trafford.

Musim lalu, Ronaldo mencetak total 24 gol yang menempatkannya sebagai top skor klub. Sayang, ia tidak bisa membantu MU meraih satu pun gelar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fajar.co.id