DPRD Palembang Dengarkan Jawaban Walikota Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-fraksi

DPRD Palembang Dengarkan Jawaban Walikota Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-fraksi

Anggota DPRD Kota Palembang yang hadir mengikuti rapat paripurna agenda mendengarkan jawaban Wako atas pemandangan umum frkasi-robby/palpos.id-

Selanjutnya menanggapi Padum Fraksi PDI Perjuangan (PDI-P), yang menyinggung perlunya pembenahan layanan distribusi air bersih Perumda Tirta Musi, perbaikan drainase dan mengoptimalkan pengangkutan sampah agar tidak menumpuk.

Menanggapi Itu, Wako mengatakan, pihaknya terus melakukan perbaikan pelayanan distribusi air bersih agar dapat dirasakan masyarakat terutama pelanggan. 

Soal perbaikan drainase dan pengangkutan sampah, dikatakan Wako hal tersebut akan menjadi perhatian pihaknya untuk mencegah terjadinya banjir.

Menjawab Padum Fraksi PAN yang menyinggung maksimalisasi PAD, dikatakan Walikota, hal tersebut akan terus dilakukan pihaknya agar adanya peningkatan PAD.

Kemudian menjawab Padum Fraksi PKB yang juga menyinggung soal evaluasi PAD karena hanya mencapai 78 persen termasuk juga evaluasi hasil penyertaan modal serta kejelasan tugas dan fungsi masing-masing OPD di lingkungan Pemkot Palembang.

Dalam hal ini, Wako sependapat dan siap menjalankan Padum Fraksi PKB. 

Selanjutnya Padum Fraksi Golkar menyoal soal lampu jalan banyak yang rusak dan perlu segera diperbaiki. Terkait hal itu, Wako menegaskan, hal tersebut telah dijawab saat tanggapan Padum Demokrat. 

Tak hanya itu, Fraksi Golkar juga menyoroti soal tawuran antar pelajar yang sering terjadi.

Dalam hal ini, pihaknya kata Wako telah berkoordinasi dengan kepolisian untuk antisipasi dan pencegahan. Untuk jawaban Padum Fraksi PKS yang meminta Pemkot memberikan perhatian terhadap tenaga guru dalam pendidikan islam, dikatakan Wako hal tersebut juga menjadi perhatian pihaknya. 

Selain itu, dalam Padum Fraksi PKS juga menyinggung soal tawuran antar pelajar serta perlunya pengawasan dan menstabilkan harga. Hal tersebut kata Wako, sudah dijawab pihaknya dalam tanggapan Fraksi Gerindra. 

Terakhir menjawab Padum Fraksi NasDem dan Persatuan Pembangunan (PP) menyangkut target maksimal retribusi daerah dan evaluasi kinerja Perumda Pasar Palembang jaya, Wako mengatakan, pihaknya sependapat dengan Fraksi NasDem Persatuan Pembangunan.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: