KAI Angkut 1.100 Penumpang Pada H+3 Idul Fitri
ampak penumpang saat turun di Stasiun Baturaja.Foto:Eco/Palpos.Id--
BATURAJA, PALPOS.ID - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Tanjung Karang mengangkut sebanyak 1.100 penumpang ke tujuan Stasiun Kertapati Palembang pada H+3 arus balik Lebaran tahun 2023.
Pelaksana Harian Manager Humas PT KAI Divre IV Tanjung Karang, M Reza Fahlepi saat dihubungi melalui sambungan telepon, Kamis (27/4) menerangkan bahwa animo masyarakat menggunakan jasa angkutan kereta api untuk mudik tahun ini cukup tinggi.
Hal itu terlihat dari angka pengguna jasa angkutan kereta api terus bertambah dari awal masa Posko Angkutan Mudik Idul Fitri 1444 H sampai H+3 atau pada 26 April 2023.
BACA JUGA:Resmi, Muba Miliki Lumbung Pangan di Sanga Desa
Pada H+3 KAI mencatat sebanyak 1.100 penumpang KA Ekspres Rajabasa diberangkatkan dari Stasiun Tanjung Karang ke tujuan akhir Stasiun Kertapati Palembang dengan total 14.400 orang yang diangkut selama masa angkutan mudik periode 14-26 April 2023.
Sedangkan, jumlah penumpang yang turun di Stasiun Tanjung Karang pada hari ini berjumlah 700 penumpang atau 8.800 penumpang yang diangkut selama periode 14-26 April 2023.
"Jumlah penumpang yang diangkut hari ini lebih banyak dibandingkan pada puncak arus balik Lebaran periode 25 April 2023 dengan pengguna jasa transportasi kereta api sebanyak 3.500 orang," ujarnya.
Ia memprediksi pergerakan penjualan tiket KA ini masih akan terus bertambah seiring dengan masa angkutan Lebaran yang hingga saat ini masih berlangsung.
BACA JUGA:Ada 7 Wahana di Taman Wisata Puntikayu Palembang, Wisatawan Bisa Nikmati Gratis
"Berdasarkan data terakhir untuk penjualan tiket sudah habis terjual 100 persen hingga keberangkatan 3 Mei 2023 yang pelanggan pesan melalui KAI Acces, website resmi ataupun gerai agen perjalanan yang sudah bekerja sama dengan KAI," ujarnya.
Reza mengajak masyarakat agar tetap menjadikan kereta api sebagai moda transportasi pilihan khususnya di masa angkutan Lebaran tahun 2023 yang aman, nyaman, dan berkesan.
BACA JUGA:Kantor Hanya Dijaga 1 Pegawai TKS Saat Hari Pertama Masuk Kerja, Ini Kata Lurah 19 Ilir
"Perjalanan dengan kereta api khususnya di masa angkutan lebaran ini memiliki beberapa keunggulan dibandingkan moda transportasi darat lainnya yaitu bebas macet, murah, tepat waktu, lebih nyaman dan aman serta dapat mengurangi angka kecelakaan di jalan raya," ujarnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: