Unjuk Rasa Para Buruh di Palembang Berlangsung Tertib

Unjuk Rasa Para Buruh di Palembang Berlangsung Tertib

Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru didampingi Kapolda Sumsel Irjen Pol A. Rachmad Wibowo.-- Foto : - Abdus Salam/Palpos.id -

PALEMBANG, PALPOS.ID - Ribuan buruh di Palembang sambangi Gedung DPRD Provinsi Sumsel, Senin 1 Mei 2023.

Seperti diberitakan sebelumnya, Peringati May Day ribuan buruh se-Sumatera Selatan menggelar aksi di depan Kantor DPRD Provinsi Sumsel.

Dari pantauan palpos.id terlihat ribuan buruh yang melaksanakan orasinya di depan Gedung DPRD Provinsi Sumsel sejauh ini terlihat tertib dan aman.

BACA JUGA:Direktur Siber Polri Sebut Peneliti BRIN Ancam Bunuh Warga Muhammadiyah Seperti Orang Tidak Berpendidikan...

Dengan membawa berbagai atribut sepeti spanduk, bendera, dan banner peserta aksi menggelar aksi dengan tertib. Perwakilan massa menyampaikan aspirasi dan tuntutannya melalui pengeras suara yang dibawa menggunakan mobil bak terbuka.

Hal tersebut diungkapkan langsung Ketua Federasi Serikat Buruh (FSB) Niaga, Informatika, Keuangan, Perbankan dan Aneka Industri (Nikeuba) Kota Palembang, Hermawan mengatakan, bahwa mengapa setiap hari buruh tidak dilakukan dengan perayaan dengan arogan.

"Kalau dirayakan dengan arogansi sama saja mencoreng nama Serikat buruh itu sendiri," ungkapnya.

BACA JUGA:Peringati May Day, Ribuan Buruh Lakukan Aksi di Depan Gedung DPRD Sumsel

Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono didampingi Kasat Reskrim AKBP Haris Dinzah turut menyampaikan, bahwa dirinya ikut mamantau langsung dan membantu mengatur arus lalu lintas supaya aksi berjalan lancar dan tidak menggangu pengguna jalan lainnya.

"Ya benar sekali pak kita saat ini juga ikut membantu massa menyampaikan aksinya dengan mendampingi dilapangan, supaya aksi berjalan aman, lancar, dan tertib seperti yang kita lihat sore ini pak," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: