WASPADA! Banyak yang Tertipu Beli Tiket Konser Coldplay via Online, Begini Modusnya

WASPADA! Banyak yang Tertipu Beli Tiket Konser Coldplay via Online, Begini Modusnya

--

Setelah deal, Nina membeli dua tiket dan pembayaran melalui transfer. 

BACA JUGA:Ini Alasan Ayah Mahalini Izinkan Anaknya Ikut Rizky Febian dan Jadi Mualaf

Nina tidak curiga karena pihak dari jastip @tixconcert.idn  sangat bisa meyakinkan. 

Sebelum pembayaran, diminta mengisi data pada form pembelian tiket.

Setelah mentransfer uang, baru terungkap penipuan.

Pasalnya tiket tidak pernah dikirim ke korban.

Nomor WA sebelumnya yang tertera, tidak kunjung aktif.

Bahkan akun Instagram itu (@tixconcert.idn), sempat mengubah nama menjadi @tiketkuiniyahh. 

Pihak kepolisian menyangkakan pemilik atau penyelenggara akun media sosial Instagram @tixconcern.idn melanggar Pasal 28 (1) undang-undang nomor 19 tahun 2016 tentang tindak pidana kejahatan informasi dan transaksi elektronik.

Adapun barang bukti yang telah diterima pihak kepolisian tersebut di antaranya resi transfer uang dan tangkapan layar pesan singkat antara akun Instagram korban dengan akun terlapor.

Direktur Direktorat Reserse Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Sumatera Selatan Kombes Pol Agung Marlianto mengatakan  sudah diterima  dan segera diselidiki. ***

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: