Kabupaten Empat Lawang kembali berduka, Kebakaran Hebat Hanguskan Lima Rumah Warga

Kabupaten Empat Lawang kembali berduka, Kebakaran Hebat Hanguskan Lima Rumah Warga

Kebakaran di Desa Tebat Payang Kecamatan Pobar hanguskan lima rumah warga.--

EMPAT LAWANG, PALPOS.ID - Lagi-lagi kebakaran hebat terjadi di Kabupaten Empat Lawang, kali ini peristiwa kebakaran menghanguskan 5 rumah warga di Desa Tebat Payang Kecamatan Pendopo Barat. Sekira pukul 09.30 WIB pada, Minggu (28/5/2023).

Api dengan cepat merambat dari satu rumah ke rumah warga lain yang mayoritasnya adalah rumah panggung terbuat dari kayu.

BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Palembang Antusias Menyaksikan Open Base Pesawat Tempur di Lanud SMH

Warga sekitar saling bahu membahu memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya.

Ditempat yang sama juga terlihat dua unit mobil pemadam kebakaran yang diketahui dari zona Kecamatan Pendopo dan Muara Pinang.

BACA JUGA:4 Manfaat Minum Kopi di Pagi Hari, Nomor 3 Bikin Kaum Hawa Happy!

Tidak ada korban dalam insiden kebakaran itu, dan belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran, hanya saja kerugian ditafsir mencapai ratusan juta rupiah.

Camat Pendopo Barat Susanto, SP., M.M dikompirmasi wartawan melalui pesan singkat whatsApp mengungkapkan informasi yang diterima sudah lima rumah ludes terbakar.

BACA JUGA:Doyan Makan Mie Ayam ? Yuk Intip Resepnya Disini, Coba Buat Sendiri di Rumah!

”Informasinya sudah ada 5 rumah yang terbakar. Semoga tidak ada korban jiwa dan api cepat dipadamkan," kata Camat Pendopo Barat.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: