Hasil Korea Open 2023: Fajar/Rian Tantang Kang/Seo di Babak Semifinal

Hasil Korea Open 2023: Fajar/Rian Tantang Kang/Seo di Babak Semifinal

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tantang wakil tuan rumah, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di semifinal Korea Open 2023.-Foto: PBSI-

Beberapa kali gagal mengonversi match point menjadi poin kemenangan tidak membuat fokus Fajar/Rian buyar. Dan akhirnya wakil Merah Putih itu berhasil menutup game kedua dengan skor 23-21 atas wakil Malaysia.

Fajar/Rian menyebut hal tersebut adalah bagian dari pertandingan.

"Kami sudah sering bertemu mereka jadi kurang lebih sudah tahu kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jadi di gim pertama kami langsung siap dengan pola yang kami mau," ungkap Rian.

BACA JUGA:HASIL KOREA OPEN 2023 : Pramudya/Yeremia Melaju, Leo/Daniel dan Bagas/Fikri Angkat Koper Lebih Cepat

Sebagai informasi, Goh/Izzuddin baru saja menjuarai US Open 2023 pekan lalu. Wakil Malaysia itu sempat dicerai pada Januari lalu, namun kembali dipasangkan bulan ini.

"Mereka baru kembali dan bisa juara minggu lalu di Amerika, lalu di sini sampai ke babak delapan besar merupakan hasil yang luar biasa,'' kata Fajar. 

''Kami waspadai semangat mereka yang sedang membara. Bukan hanya di turnamen ini saja tapi juga di turnamen-turnamen berikutnya," pungkasnya. 

Seperti diketahui, Fajar/Rian pernah bertemu di partai final Korea Open 2022 di Palma Stadium. Di laga tersebut wakil Indonesia harus mengakui keunggulan Kang/Seo setelah bertarung tiga game 21-19, 15-21, 18-21. 

BACA JUGA:Garuda Muda Tampil Heroik Cakar Vietnam, Ini Kata Pemain

Jika Fajar/Rian behasil mengatasi permainan wakil tuan rumah Kang/Seo di babak semifinal.  Fajar Rian bakal menghadapi pemenang antara Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China) di partai final. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: