Antisipasi Arus Balik Lebaran: Bupati Ogan Ilir Pimpin Pemantauan di Pos Pengamanan Lebaran

Antisipasi Arus Balik Lebaran: Bupati Ogan Ilir Pimpin Pemantauan di Pos Pengamanan Lebaran

Antisipasi Arus Balik Lebaran: Bupati Ogan Ilir Pimpin Pemantauan di Pos Pengamanan Lebaran--Foto: Isro Palpos

OGANILIR,PALPOS.ID - Dalam rangka mengantisipasi arus balik Lebaran Idul Fitri 1445 H, Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, bersama dengan jajaran instansi terkait melakukan pemantauan di Pos Pengamanan Lebaran Ops Ketupat Musi 2024 pada Senin, 15 April 2024. Langkah ini diambil untuk memastikan kelancaran dan keselamatan pemudik yang kembali ke kampung halaman mereka setelah menjalani perayaan Idul Fitri.

Bupati Panca bersama dengan Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman, Dandin 0402 OKI-OI, dan Sekda Ogan Ilir, H. Muhsin Abdullah, tiba di Pos Pengamanan Lebaran Ops Ketupat Musi 2024 untuk melakukan pemantauan langsung. Mereka disambut oleh pihak PT Hutama Karya (HK), yang merupakan mitra dalam menjaga kelancaran lalu lintas di wilayah tersebut.

Pos-pos yang menjadi fokus pemantauan Bupati Panca terletak di Rest Area Km 56 Ruas Tol Indralaya-Prabumulih dan Simpang Tol Keramasan Kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir. Menurut Bupati Panca, hasil pemantauan menunjukkan bahwa arus balik dari jalan tol Indralaya-Prabumulih dan sebaliknya terpantau ramai namun lancar.

"Situasi di Rest Area KM 56 Tol Indralaya Prabumulih maupun di pos pengamanan Lebaran Ops Ketupat Musi 2024 simpang tol Keramasan terpantau ramai oleh kendaraan pribadi yang beristirahat untuk melanjutkan perjalanan," ujar Bupati Panca. 

BACA JUGA:Rapat Paripurna DPRD Ogan Ilir Terancam Kembali Gagal, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Bajing Loncat di Jaminsum Palembang-Indralaya Kian Meresahkan

Lebih lanjut, Bupati Panca menyatakan bahwa secara umum situasi arus balik di jalan tol terpantau ramai, lancar, dan terkendali. Hal ini memberikan harapan bahwa pemudik dapat sampai di tujuan dengan kondisi sehat tanpa kendala apapun.

Selama pemantauan, Bupati Panca juga melakukan peninjauan terhadap Klinik Tol sebagai fasilitas untuk mengecek kesehatan para pemudik. Selain itu, dilakukan pula pengecekan langsung terhadap stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU).

"Kita berharap kepada seluruh para pengendara untuk menjadi pengemudi yang patuh dan berkendara dengan aman. Semoga semua dapat sampai di tujuan dengan selamat," tambahnya.**

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: