Nissan Serena E-Power, MPV Premium dengan Teknologi e-Power Akan Meluncur di GIIAS 2024

Nissan Serena E-Power, MPV Premium dengan Teknologi e-Power Akan Meluncur di GIIAS 2024

--

Nasional Sales Division Head PT Nissan Motor Distributor Indonesia, Caca Tobing, menyampaikan bahwa Nissan Serena E-Power akan menjadi jawaban atas tren elektrifikasi di Indonesia. MPV 7-seater premium ini ditenagai oleh teknologi e-Power yang memberikan kenyamanan ekstra dan tenaga mumpuni di kelasnya.

Teknologi e-Power merupakan paten eksklusif Nissan. Mobil yang mengusung teknologi ini tetap menggunakan bahan bakar minyak (BBM), namun BBM hanya digunakan untuk menghidupkan motor elektrik.

Dengan demikian, mobil dengan teknologi e-Power memiliki penggerak yang berasal dari motor elektrik sepenuhnya, berbeda dengan mobil hybrid konvensional yang penggeraknya terbagi antara motor elektrik dan mesin pembakaran internal (ICE).

BACA JUGA:Toyota GR Yaris Facelift Hadir dengan Performa Lebih Gahar

BACA JUGA:Pesona Baru Mercedes-Benz GLA 200 Facelift: Kelebihan dan Pembaruan yang Menggoda

Nissan Serena e-Power dapat menghasilkan torsi mencapai 315 Nm dan kemampuan jarak tempuh hingga 800 kilometer secara efisien.

Output motor pada teknologi e-Power juga jauh lebih tinggi dibandingkan teknologi hybrid biasa.

Sebelum peluncuran Nissan Serena, teknologi e-Power sudah pernah dihadirkan oleh Nissan pada model Nissan Kicks E-Power yang meluncur di Indonesia pada tahun 2020.

BACA JUGA:Ini Alasannya Mengapa Suzuki Jimny 5 Pintu Belum Diproduksi di Indonesia?

BACA JUGA:Kia Seltos Facelift dengan Mesin Turbo 1.5L Siap Menggebrak Pasar Indonesia

Pihak NMDI akan mengungkap harga resmi Nissan Serena E-Power pada hari pertama GIIAS 2024 di bulan Juli nanti.

Bersamaan dengan peluncuran, NMDI akan langsung membuka pemesanan Nissan Serena E-Power.

Model ini akan diimpor langsung dari Jepang dengan skema completely built up (CBU), menunjukkan komitmen NMDI untuk menghadirkan kualitas terbaik dari negeri asalnya.

BACA JUGA:BYD Motor Indonesia Sukses Lakukan Serah Terima 1.000 Unit EV Secara Serentak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: