Telkomsel Siaga 2025: Hadirkan Ramadan Terbaik dengan Konektivitas Andal dan Layanan Unggulan

Telkomsel Siaga 2025: Hadirkan Ramadan Terbaik dengan Konektivitas Andal dan Layanan Unggulan

Telkomsel Siaga 2025: Hadirkan Ramadan Terbaik dengan Konektivitas Andal, Layanan Unggulan--kominfo palembang

JAKARTA, PALPOS.ID – Menyambut Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2025, Telkomsel kembali menghadirkan program Telkomsel Siaga dengan tema “Jadikan Ramadan Terbaikmu”.

Mengusung semangat untuk menghadirkan pengalaman digital yang lebih baik, Telkomsel memastikan ketersediaan konektivitas andal, layanan unggulan, serta kontribusi sosial yang berkelanjutan bagi masyarakat Indonesia.

Telkomsel telah mengoptimalkan seluruh infrastruktur jaringannya guna menjamin kenyamanan pelanggan dalam mengakses layanan digital selama RAFI 2025. Trafik data diperkirakan meningkat hingga 16% dibandingkan tahun sebelumnya, dengan total payload mencapai 69,14 petabyte pada puncak RAFI.

Demi memastikan kualitas jaringan tetap optimal, Telkomsel telah melakukan uji jaringan (drive test) sejauh 17.537 km di berbagai jalur utama dan lokasi strategis.

BACA JUGA:Cegah Balap Liar di Bulan Ramadhan, Sat Samapta Polres Ogan Ilir Amankan Tiga Sepeda Motor

Selain itu, dengan pendekatan AI dalam Autonomous Network, Telkomsel memetakan 476 titik keramaian untuk menganalisis kebutuhan jaringan secara akurat dan mengantisipasi gangguan secara proaktif.

Komitmen ini diperkuat dengan perluasan jaringan 5G, di mana Telkomsel menambah lebih dari 700 titik 5G baru di Jakarta dan sekitarnya, sehingga kini telah mengoperasikan lebih dari 2.100 BTS 5G di 56 kota/kabupaten.

Sementara itu, jaringan 4G/LTE Telkomsel juga semakin luas dengan lebih dari 232 ribu BTS 4G/LTE yang mencakup 97% wilayah populasi Indonesia.

VP Global Network Operations Telkomsel, Juanita Erawati, menyatakan, Telkomsel siap memastikan pengalaman digital pelanggan tetap optimal, terutama di titik-titik keramaian. "Dengan pendekatan berbasis teknologi terkini seperti AI dan ekspansi 5G, kami ingin memberikan pengalaman terbaik bagi seluruh pelanggan," ujarnya.

BACA JUGA:AZKO hadirkan solusi dari A sampai Z koleksi produk untuk sahur, berbuka puasa, hingga berkumpul bersama kelua

Untuk memeriahkan RAFI 2025, Telkomsel menghadirkan berbagai layanan dan promo menarik, termasuk:

- Surprise Deal RAFI dengan kuota besar, termasuk untuk pelanggan Orbit.

- Paket Sahur dengan kuota khusus di tengah malam.

- Telkomsel Halo Special Ramadhan Benefit, yang memberikan voucher gratis bagi pelanggan baru atau peningkatan layanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: